Berita Jepang | Japanesestation.com

Ingat seri manga dan anime Jigoku Shoujo? Ya, seri anime ini menceritakan tentang seorang gadis berambut hitam bernama Ai Enma yang dapat membantumu membalas dendam pada seseorang dengan mengirimkannya ke neraka dengan mengakses situs yang disebut Hell Correspondence terlebih dahulu. Nah, apakah kamu tahu kalau ritual membalas dendam seperti dalam Jigoku Shoujo ada dalam urban legend Jepang? Meskipun tidak sama persis dan menggunakan medium berbeda, ada ritual balas dendam bernama “Kurokami-sama” di Jepang.

Apakah sebenarnya ritual Kurokami-sama ini?

Dilansir dari situs The Ghost in My Machine, Kurokami-sama merupakan sebuah ritual balas dendam yang berasal dari urban legend di internet pada awal tahun 2014. Konon, ritual ini awalnya dilakukan oleh seseorang di area Kanto, Jepang.

Kurokami-sama, Ritual Balas Dendam Jepang Paling Berbahaya
Kurokami-sama (theghostinmymachine.com)

 “Penolong” dalam ritual ini adalah Kurokami-sama. Belum jelas siapa sebenarnya Kurokami-sama ini. Namun, namanya ditulis dengan kanji 黒髪 (rambut hitam) dan 様 (menunjuk rasa hormat, biasa digunakan untuk penulisan sesuatu yang dihormati seperti dewi atau Tuhan). Tapi, kabarnya dia adalah wanita yang memiliki rambut hitam panjang, idenik dengan onryo, hantu wanita pedendam berambut hitam panjang dan berpakaian serba putih.

Kurokami-sama, Ritual Balas Dendam Jepang Paling Berbahaya
Onryo (avanoustic.net)

Nah, awalnya urban legend ini berasal dari cerita di internet tentang seorang gadis korban bullying di daerah Kanto. Dia memutuskan melakukan ritual ini untuk membalas dendam pada pembully-nya. Ritual ini berhasil dan dia melihat para pembully-nya mulai tersiksa sementara dia mendapat banyak keberuntungan. Namun, setelah dia berbagi pengalaman dengan gadis lain yang dibully, sesuatu yang mengerikan terjadi: gadis ini mulai tersiksa kembali, sementara para pembully-nya mengalami keberuntungan terus menerus. Lama kelamaan, gadis ini menghilang tanpa jejak; tak ada seorang pun yang tahu keberadaannya.

Masih ingin mencoba ritual balas dendam Jepang ini? Cara melakukannya cukup mudah kok. Tapi ingat ya, risikonya ditanggung sendiri. Nah begini cara dan apa yang harus dipersiapkan:

Yang harus dipersiapkan

  • Sediakan sebuah jam
  • Satu helai rambutmu
  • Tempat tinggi dan mudah dijangkau dengan akses ke luar ruangan
  • Nama orang yang kamu benci

Cara melakukan ritual balas dendam ini:

  • Tunggu hingga jam menunjukan tengah malam
  • Putuskan sehelai rambutmu.
  • Pegang rambutmu, dan sebutkan dengan lantang nama orang yang ingin kamu beri pelajaran beserta semua hal yang dia lakukan padamu.
  • Setelah selesai, berkatalah, “semoga dendamku terbalaskan”.
  • Terakhir, naiklah ke tempat tinggi yang kamu pilih, dan katakan, “Kurokami-sama, tolong balaskan dendamku,” dan lepaskan rambut yang kamu pegang.
  • Pulanglah ke rumah dan tunggu hasilnya.

Tunggu hingga beberapa hari, dan perhatikan musuh-musuhmu. Lama kelamaan mereka akan mederita dengan kemalangan yang bertubi-tubi. Jika hal ini terjadi, selamat, Kurokami-sama mendengar permohonanmu. Perhatikan juga dirimu sendiri, jika kamu mengalami keberuntungan terus-menerus, berarti memang dikabulkan oleh Kurokami-sama.

Tapi jangan senang dulu, ada peringatan keras sebelum kamu memainkan ritual ini. Kamu tidak boleh melakukan ritual ini jika kamu sendiri bersalah pada orang lain. Kamu juga tidak boleh melakukan hal jahat pada orang lain setelah melakukan ritual ini. Dan jangan lupa, jangan membocorkan ritual ini pada orang lain jika tidak ingin bernasib sama dengan gadis dalam cerita. Keberuntunganmu ada di tanganmu, jika kamu tidak memiliki hati yang suci, kutukan Kurokami-sama bisa berbalik padamu.

Kurokami-sama bisa saja menganggap bukan musuhmu lah yang pantas mendapatkan ketidakberuntungan, tapi dirimu sendiri. Hati-hati.