Berita Jepang | Japanesestation.com

Layanan kereta peluru antara Tokyo dan Osaka dihentikan sementara pada Senin (22/07) pagi waktu setempat setelah terjadinya tabrakan dua kendaraan pemeliharaan Tokaido Shinkansen. Kendaraan pemeliharaan ini tengah melakukan pengecekan jalur di bagian jalur masuk antara Toyohashi dan Mikawa Anjo, Kota Gamagori, Prefektur Aichi.

Kedua kendaraan pemeliharaan ini dilaporkan tergelincir dan dua pekerja laki-laki mengalami cedera kepala dan kaki, namun kondisinya tidak mengancam nyawa. Salah satu kendaraan yang diduga menjadi penyebab memiliki bagian tubuh yang rusak parah.

Menurut laporan dari JR Central yang tercantum di Mainichi Shimbun, Tokaido Shinkansen telah menghentikan layanan antara Tokyo dan Nagoya sejak keberangkatan pertama. Layanan yang dtangguhkan adalah di jalur atas dan bawah antara Hamamatsu dan Nagoya.

Pengerjaan restorasi diperkirakan akan berlangsung hingga malam hari dan belum dipastikan dapat beroperasi secara penuh seperti semula. JR Central menghimbau para penumpang untuk mengubah rencana perjalanan mereka.

JR West juga telah menghentikan operasi Sanyo Shinkansen yang berkaitan langusng dengan Tokaido Shinkansen karena peristiwa ini. Maskapai All Nippon Airways telah mengumumkan akan mengoperasikan penerbangan pulang-pergi di Bandara Haneda dan Bandara Itami pada sore hari sebagai bentuk respon atas ditundanya Tokaido Shinkansen.