Berita Jepang | Japanesestation.com

Selain keindahan pemandangan tempat wisata dan budayanya, Jepang juga dikenal dengan teknologi dan hasil penemuannya yang canggih, salah satunya robot. Robot sendiri di Jepang sudah bukan hal yang baru karena sudah banyak diciptakan sejak bertahun-tahun yang lalu, dari robot Jepang pengajar tenis meja, robot yang diciptakan untuk menjadi idola, robot yang bisa menirukan dialog karakter anime, robot tim sepakbola, hingga robot raksasa yang akan berduel dengan robot Amerika. Tapi baru-baru ini ada robot yang mungkin akan membuat orang-orang tidak mau mendekatinya, yaitu DORODOROBO (ドロドロボ).

Seperti dilansir dari berbagai sumber, robot Jepang berbentuk kotoran ini memiliki mata yang terlihat cukup menakutkan, namun yang lebih menakutkan lagi adalah jejak cairan yang ditinggalkannya, yang terlihat seolah-olah robot tersebut seperti menderita penyakit diare. Nama robot yang diciptakan oleh Omorobo (Interesting Robots) itu sendiri berasal dari kata "doro doro" dalam bahasa Jepang yang berarti berlumpur atau berlendir. Belum diketahui apa maksud diciptakannya robot tersebut tapi sepertinya memang untuk membuat manusia menjauh darinya.