Berita Jepang | Japanesestation.com

Mini-market 24 jam di Jepang (disebut juga konbini) tidak hanya menawarkan barang kebutuhan sehari-hari, baik makanan berat maupun ringan, tetapi juga majalah dan bahkan pakaian. Selain itu, pelanggan dapat menggunakan ATM, membayar tiket dan tagihan, menggunakan mesin fotokopi, memesan tiket untuk pertunjukan dan museum, mengirim surat dan paket, dan banyak lagi! Saat ini, ada lebih dari 50.000 konbini di Jepang. Nah, ada 3 franchise konbini terpopuler di Jepang: Seven-Eleven, Lawson, dan FamilyMart. Apa saja sih karakteristik mereka? Cek di sini, yuk!

1. Seven-Eleven

Yang pertama adalah Seven-Eleven. Seven-Eleven adalah konbini pertama di Jepang, dan memiliki jumlah toko tertinggi saat ini. Label pribadinya, Seven Premium, dikenal dengan beragam produknya yang kualitas tinggi, bahkan sebanding dengan toko-toko khusus.

Seven Eleven (matcha-jp.com)
Seven Eleven (matcha-jp.com)

Beberapa produk khusus mereka luncurkan, antara lain bola nasi gulung (onigiri) tuna mayones (110 yen tanpa pajak) dan Chicken Salad (198 yen tanpa pajak) yang cukup populer. Kalian dapat membedakan produk Seven Premium dari yang lainnya dengan logo Seven-Eleven yang cerah di kemasan.

Jika kalian mencari makanan panas, Seven-Eleven terkenal dengan Ayam "Nana" Gorengnya (sekitar 188 yen tanpa pajak). Rasanya gurih dan renyah, membuat kalian semakin ingin memakannya lagi. Ayam ini tanpa tulang sehingga mudah dimakan. Selain itu, kalian dapat menarik uang dari rekening bank di dalam dan di luar Jepang melalui ATM Seven Bank. ATM mereka sangat berguna ketika kalian membutuhkan uang tunai dengan cepat.

ATM Seven Bank (matcha-jp.com)
ATM Seven Bank (matcha-jp.com)

2. Lawson

Lawson dikenal menghadirkan produk yang memiliki desain modis berkualitas baik. Mereka menjadi konbini terpopuler karena makanan kesehatan dan dessertnya.

Lawson (matcha-jp.com)
Lawson (matcha-jp.com)

Terkenal karena hidangan penutupnya yang luar biasa, Lawson bahkan memiliki merek sendiri bernama UchiCafé SWEETS. Salah satu hidangan penutup Lawson adalah Premium Roll Cake (150 yen tanpa pajak). Kualitas kue bolu berisi krim ini sangat tinggi sehingga sulit untuk percaya itu bahwa ini dijual di konbini dan bukan kafe mewah.

Lawson UchiCafé SWEETS Premium Roll Cake (matcha-jp.com)
Lawson UchiCafé SWEETS Premium Roll Cake (matcha-jp.com)

Karaage-kun (216 yen tanpa pajak) adalah hidangan daging ayam cincang goreng seukuran satu gigitan sehingga mudah dimakan, belum lagi rasanya juga enak. Selain tipe standar, Lawson juga selalu menawarkan varian rasa baru, berbeda, dan tidak biasa, agar para pelanggan tidak pernah bosan.

Lawson Karaage-kun (matcha-jp.com)
Lawson Karaage-kun (matcha-jp.com)

Selain toko dengan tanda biru biasa, Lawson memiliki cabang lain dengan fokus berbeda. Natural Lawson populer untuk berbagai macam makanan sehat, termasuk makanan organik, bebas gluten, dan vegan. Lawson Store 100 menawarkan barang tahan lama dan kebutuhan sehari-hari dengan harga murah, mulai dari 100 yen. Toko-toko khusus ini kebanyakan ditemukan di kota-kota besar, seperti Tokyo, Yokohama, dan Osaka. Kami merekomendasikan kalian untuk mampir kesana langsung.

3. Family Mart

FamilyMart menjadi konbini terpopuler karena salah satu camilan ayam gorengnya, FamiChiki (184 yen tanpa pajak). Ini sangat terkenal sehingga banyak orang pergi ke FamilyMart hanya untuk FamiChiki. Cemilan dengan dagingnya yang juicy dan crispy adalah semua faktor dalam popularitasnya. Karena orang Jepang terbiasa makan ayam goreng saat Natal, FamiChiki FamilyMart sangat dicari selama musim liburan.

Family Mart (matcha-jp.com)
Family Mart (matcha-jp.com)

Jika kalian mengunjungi FamilyMart, kalian juga harus melihat seri Oreno. Seri ini terutama terdiri dari makanan penutup dan menawarkan berbagai jenis makanan dalam porsi besar.

FamiChiki (matcha-jp.com)
FamiChiki (matcha-jp.com)

Ada juga beberapa cabang toko yang bahkan memiliki sudut khusus untuk produk MUJI, yang meliputi perlengkapan mandi dan pakaian dasar.

Jadi apakah kalian semakin tertarik untuk mampir ke konbini terpopuler saat mengunjungi Jepang nanti? Konbini manakah yang menjadi favorit kalian? Sebelum mampir ke konbini, yuk cek dulu artikel Customer Konbini Jepang yang Paling Dibenci, agar kita bisa berhati-hati tidak bersikap seperti itu ya.