Siapa yang berat badannya bertambah selama pandemi? Jarang bergerak karena di rumah saja mungkin menjadi salah satu penyebabnya. Seorang reporter bernama Yuichiro Wasai memutuskan untuk melakukan diet yang dimulai pada tanggal 1 September 2020 dengan berat badan 88,9 kg dan presentase lemak sebesar 27,9 persen.
Dalam waktu enam bulan, hasilnya mengejutkan. Di bulan Maret berat badannya turun 11,7 kg menjadi 77,3 kg dengan presentase lemak sebesar 20,6 persen!
Rencana diet Yuichiro terbagi menjadi dua: lebih banyak berolahraga dan makan lebih sehat. Berikut 5 rekomendasi makanan ramah diet dari Yuichiro yang bisa kamu temukan di Jepang.
5. Yakitori Torikizoku
Torikizoku merupakan spesialis yakitori (sate ayam), kamu bisa memesan bagian potongan yang spesifik. Ini berarti jika kamu ingin daging, kamu bisa memesan sate dengan hanya bagian dada (atau mune dalam bahasa Jepang) atau tender strip (sasami) yang mana memiliki protein tanpa lemak.
4. Ramen Konnyaku dari Moko Tanmen Nakamoto
Yuichiro menjelaskan bahwa ramen adalah musuh bagi orang-orang yang sedang diet, melihat hidangan mie yang tinggi kalori tetapi memiliki nutrisi yang rendah. Namun, kalau rasa ingin terlalu kuat untuk ditahan, ia merekomendasikan untuk pergi ke Moko Tanmen Nakamoto.
Dengan menambah 130 yen kamu bisa mengganti mie ramen normal dengan mie yang terbuat dari konnyaku, agar-agar yang terbuat dari tepung kentang dan hampir keseluruhannya air, dan membuatnya rendah kalori. Tetapi harus tetap hati-hati untuk tidak terlalu banyak meminum kuah berminyaknya. Yang harus kamu lakukan adalah menekan tombol こんにゃく麺変更券 pada saat kamu membeli tiket di mesin yang terletak di depan restoran.
3. Rizap Gyu Salad di Yoshinoya
Menu ini merupakan hasil kolaborasi dengan brand personal training dan meal-planning bernama Rizap. Hidangan ini menyesuaikan hidangan khas Yoshinoya, gyuudon (mangkuk sapi) menjadi beef salad.
Mengurangi karbohidrat dengan cara mengurangi nasi, lalu diganti dengan sayur-sayuran dan juga tambahan beberapa potong ayam untuk keseimbangan nutrisi yang lebih baik.
2. Kare rendah karbohidrat dari CoCo Ichiban-ya
Roux kare dan tiram gorang memang tidak ramah diet. Tetapi, jika kamu memakan kare, kamu bisa mengurangi karbohidrat yang terkandung dengan menu Low-carb curry dari Coco Ichi, yang mengganti kembang kol dengan nasi putih.
1. Pearled Barley (Mochimugi-iri) rice dari Yayoi-ken
Yayoi-ken adalah toko warabala yang berspesialis pada teishoku, set makanan tradisional, dan bisa menjadi tantangan spesial untuk kamu yang memerhatikan asupan karbohidrat. Komponen pada menu teishoku secara spesifik didesain untuk berjalan baik dengan semangkuk nasi putih.
Seperti list sebelumnya, Yuichiro menyebutkan jika kamu ingin makan teishoku, pilihan alternatif untuk nasi putih ini merupakan pilihan yang lebih penuh nutrisi.
Yuichiro mengingatkan kita bahwa dia tidak menurunkan berat badannya hanya dengan diet, melainkan juga dengan olahraga secara rutin. Walaupun demikian, lima menu di atas telah menjadi bagian besar dalam kebiasaan makannya selama setengah tahun, dan menjadi bagian dari keseluruhan rencana yang membantunya mencapai perubahan yang terlihat dalam time-lapse video berikut.