Berita Jepang | Japanesestation.com

Bisakah kamu menebak seseorang berasal dari negara mana hanya dengan melihat penampilan fisiknya? Mungkin kamu bisa melihatnya dari rambut, bentuk wajah, atau pakaian mereka, dan menebak dari mana mereka berasal sebelum mereka berbicara dengan bahasa mereka. Tetapi akan sulit untuk menebak dengan tepat, mengingat ada banyak negara dengan orang-orang yang mirip di dunia ini. Contohnya seperti orang Jepang, Korea, dan Cina.

Tentu saja, keliru menebak kewarganegaraan seseorang bukanlah kejahatan, dan kebanyakan orang akan memahami dan dengan sopan memperbaiki kesalahan tersebut. Namun, mampu membedakan dengan cepat hanya dengan memperhatikan beberapa detail kecil dapat membantu kamu terhindar dari situasi canggung. Artikel ini akan membahas perbedaan dan persamaan antara warga Jepang, Korea, dan Cina, dan apa yang harus kamu perhatikan ketika bertemu untuk pertama kalinya, berdasarkan pada karakteristik dan budaya. Oh ya, tapi perlu diingat ya bahwa kita jangan menaruh stereotype tertentu untuk orang dari negara mana pun, karena kita semua punya keunikan masing-masing.

Asal-Usul Orang Jepang, Korea, dan Cina

Asal-Usul
Asal-usul orang Jepang, Korea, dan Cina (jpninfo.com)

Asal-usul ketiga kebangsaan ini semuanya sangat berbeda, karena itu meskipun mereka mungkin memiliki beberapa ciri yang sama, mereka semua sebenarnya sangat berbeda satu sama lain.

Orang-orang Jepang pertama adalah campuran, tetapi telah disetujui bahwa sebagian besar berasal dari Asia Tenggara dan Indonesia. Kemudian dalam sejarah, Jepang memberlakukan “Sakoku”, di mana tidak ada orang luar yang diizinkan masuk ke negara tersebut sama sekali. Selama periode tersebut terjadi, Jepang tidak memiliki banyak migrasi, dan karena alasan ini, warga Jepang menjadi cukup homogen tanpa pengaruh genetik dari bangsa lain.

Cina adalah negara besar, dengan banyaknya minoritas berbeda yang mencampurkan genetika berbeda. Mayoritas, orang-orang Han, menelusuri bangsa asli mereka sampai ke Tiongkok Tengah-Utara, tetapi harus diingat bahwa Tiongkok terdiri dari minoritas dengan pengaruh dari Mongolia, Timur Tengah, dan Rusia. Karena itu, penampilan warganya pun berbeda-beda tergantung wilayahnya.

Adapun dari Korea, secara luas diterima bahwa asal-usul mereka dapat ditelusuri kembali ke permukiman awal di Cina Selatan dan Taiwan. Namun, secara relatif, ketiga negara tersebut cukup terpisah dalam sejarah, sehingga menghasilkan masyarakat yang cukup homogen di masing-masing negara.

Kesamaan

1. Kulit

Karakteristik Kulit
Karakteristik kulit orang Asia (jpninfo.com)

Orang Jepang, Korea, dan Cina pada umumnya memiliki jenis kulit yang serupa. Warna kulit mereka juga sama atau sangat mirip, meskipun hal ini bisa sangat beragam di antara kelompok minoritas di ketiga negara. Misalnya, orang-orang dari utara Jepang seperti Aomori dan Hokkaido yang udaranya dingin kulitnya cenderung lebih pucat, tetapi di daerah selatan seperti Kyushu dan Okinawa yang tropis, orang-orang bisa menjadi jauh lebih gelap.

Menurut penelitian, kulit mereka lebih tahan terhadap penuaan dibandingkan beberapa jenis kulit lainnya. Kulit porselen mereka cenderung bersih dan halus, dan bertahan lebih lama, namun hal ini bisa berbeda tergantung pada individunya. Tetapi, jenis kulit mereka juga bisa sangat sensitif terhadap lingkungan, terutama bahan kimia dan produk kulit yang keras. Karena alasan ini, orang Jepang, Korea, dan China cenderung lebih berhati-hati dengan produk perawatan yang mereka gunakan pada kulit mereka.