Berita Jepang | Japanesestation.com

Ada banyak cara yang dilakukan orang-orang agar bisa lulus ujian masuk sekolah atau seleksi masuk suatu pekerjaan, dari belajar dengan giat, menggunakan relasi, atau dengan membawa jimat, yang dipercaya dapat memperlancar hingga meloloskan niat orang yang membawanya, begitu juga di Jepang. Ada banyak jimat di Jepang, yang disebut sebagai omamori, untuk berbagai keperluan, misalnya jimat keberuntungan di Tahun Baru (Hamaya, Kumade, Hagoita, dan boneka Daruma), hingga jimat yang bisa menggaet pacar lebih cepat, dan bermacam jimat lainnya.

Demi Lulus Ujian Masuk Sekolah & Pekerjaan, Ini Jimat di Jepang Yang Wajib Dibawa!
image: tofugu.com

Untuk lulus ujian masuk sekolah atau masuk perguruan tinggi pun ada berbagai macam jimat di Jepang, yang dinamakan gakugyou-jouju (学業成就 / がくぎょうじょうじゅ). Jimat yang dimaksudkan untuk membantu dalam belajar dan dalam ujian kelulusan ini sangat populer di kalangan pelajar maupun mahasiswa, bahkan orangtua mereka sering membelikannya. Aneka jimat ini sering terlihat terselip di kotak pensil atau dicengkeram sebelum ujian, dan kadang diberikan sebagai hadiah. Berikut adalah beberapa di antaranya yang berhasil dikumpulkan dari berbagai sumber.

Demi Lulus Ujian Masuk Sekolah & Pekerjaan, Ini Jimat di Jepang Yang Wajib Dibawa!
image: discoverkyoto.com

Salah satu contoh bentuk jimat di Jepang untuk lulus ujian masuk sekolah atau masuk perguruan tinggi adalah omamori berbentuk pensil dari kuil Manpuku-ji di Kyoto yang dijual seharga 500 yen. Jimat yang terdiri dari lima pensil dalam lima warna berbeda ini terlihat seperti hiasan bertali untuk telepon genggam dan dikatakan dapat membantu para pelajar dalam menempuh ujian dari lima mata pelajaran utama yang diajarkan di sekolah, yaitu Matematika, Ilmu Pengetahuan, Ilmu Sosial, Bahasa Jepang, dan Bahasa Inggris.

Demi Lulus Ujian Masuk Sekolah & Pekerjaan, Ini Jimat di Jepang Yang Wajib Dibawa!
Ryomu Fuda (image: timeout.com)

Jimat lainnya adalah Ryomu Fuda dari Kuil Matsushima di Tokyo yang dijual seharga 500 yen. Omamori ini menampilkan gambar dewa kekayaan okuninushi yang digambar dengan emas di atas kertas yang indah. Dahulu jimat ini dipercaya dapat mengabulkan keinginan pemiliknya menjadi kenyataan dengan meletakkannya di bawah bantal agar dewa tersebut muncul dalam mimpi.

Kini, Ryomu Fuda tampaknya memberi berkah bagi para peserta ujian masuk sekolah atau perguruan tinggi, para pencari kerja, memulihkan diri dari penyakit, dan saat melakukan negosiasi bisnis agar sukses. Cara menggunakan Ryomu Fuda adalah dengan membelinya pada hari sebelum acara penting tersebut, lalu memutuskan apa yang diinginkan, dan menuliskannya di jimat saat berdoa tentang apa yang diinginkan. Jika memimpikannya, maka pemilik Ryomu Fuda harus kembali ke Kuil Matsushima sambil membawa jimat itu bersamanya.

Demi Lulus Ujian Masuk Sekolah & Pekerjaan, Ini Jimat di Jepang Yang Wajib Dibawa!
Gokaku no Iyokan (image via dailymail.co.uk)

Jimat lainnya berupa buah jeruk berbentuk pentagonal (segi lima) yang dinamakan jeruk Iyokan, atau Gokaku no Iyokan. Jeruk ini diberikan sebagai jimat keberuntungan bagi pelajar yang akan mengikuti ujian. Nama "Gokaku no Iyokan" sendiri berarti "wangi kesuksesan dalam ujian."

Selain jimat berbentuk benda yang bisa dibawa, ada juga makanan yang disebut-sebut dapat membuat seseorang bisa lulus ujian masuk sekolah atau seleksi masuk suatu pekerjaan. Sebelum atau pada hari ujian, para pelajar atau mahasiswa di Jepang akan menyantap katsudon, yang terdiri dari semangkuk nasi hangat yang ditutupi dengan telur dan potongan daging babi goreng. Kata "katsu" pada katsudon, yang berarti "menang" dianggap membawa keberuntungan bagi para pelajar dan mahasiswa.

Demi Lulus Ujian Masuk Sekolah & Pekerjaan, Ini Jimat di Jepang Yang Wajib Dibawa!
KitKat (image: YOSHIKAZU TSUNO via bbc.com)

Bukan hanya katsudon, produsen cokelat KitKat di Jepang juga telah memasarkan produknya sebagai pembawa keberuntungan. Nama cokelat itu diucapkan sebagai "kitto katto" yang mirip dengan kalimat "kitto katsu", yang berarti "pasti menang".

Jadi, jimat dari Jepang yang mana yang akan kalian bawa saat akan menempuh ujian masuk sekolah atau seleksi masuk suatu pekerjaan? Asal jangan ketauan aja ya saat membawanya!

(Featured image: wasa-bi.com)