Berita Jepang | Japanesestation.com

Japan CitySUP Association membuat inovasi tempat piknik yang unik bernama 水上こたつピクニック (suijou kotatsu pikunikku). Kotatsu yang biasanya ada di dalam rumah, kini bisa ada di luar rumah dan mengapung di atas permukaan air. Sesuai dengan namanya, CitySUP memasang meja kotatsu ke perahu karet agar orang-orang dapat merasakan pengalaman baru menggunakan kotatsu yang mengapung di atas air. Pengunjung diperbolehkan membawa makanan atau minuman ke atas perahu. Dari tepi sungai, perahu karet yang dinaiki pengunjung akan ditarik menuju ke tengah-tengah sungai. Tidak harus dengan keluarga, pengunjung bisa datang dan merasakan pengalaman yang tidak biasa ini bersama teman atau kekasih. 

Kotatsu
Menggunakan kotatsu di atas perahu karet bersama teman (citysup.jp)

Dahulu, penghangat yang ada di bawah meja kotatsu menghasilkan panas dari arang, lalu sekarang ini sudah ada kotatsu modern yang menghasilkan panas dari arus listrik. Tetapi, karena mengapung di atas sungai dan tidak ada aliran listrik di sekitarnya, perahu dengan kotatsu milik Japan CitySUP ini menggunakan arang untuk menghasilkan panas sama seperti yang dilakukan oleh orang-orang di masa lalu.

Kotatsu Dining On Water
Okutani Takashi saat diwawancarai oleh tim dari ruptly.tv

Saat diwawancarai pada 26 Desember lalu, Okutani Takashi selaku organisator dari Japan CitySUP mengatakan bahwa mereka membuka Suijou Kotatsu Pikunikku di setiap tahunnya. Namun karena pandemi, sekarang hanya sedikit orang yang datang untuk mencoba Suijou Kotatsu Pikunikku. “Mulai hari ini sudah memasuki libur musim dingin, kami mencoba menikmati liburan bersama keluarga di tempat yang tak jauh dari tempat tinggal kami. Meskipun tidak pergi jauh, ternyata di sekitar kami ada hal yang menyenangkan” kata seorang pengunjung yang mencoba Suijou Kotatsu Pikunikku.

Suijou Kotatsu Pikunikku ada di prefektur Osaka, dibuka sampai tanggal 28 Februari 2021 dari jam 10.00 sampai jam 17.00. Biaya yang diperlukan untuk menaiki perahu dengan kotatsu ini berbeda-beda tergantung jumlah orang dan ingin berapa lama di atas perahu. Info selengkapnya ada di website resmi Suijou Kotatsu Pikunikku.