Berita Jepang | Japanesestation.com

Jumlah kunjungan turis asing ke Jepang pada bulan Juli meningkat hingga 41,9% dari tahun sebelumnya dan mencapai rekor tertinggi. Japan National Tourism Organization (JNTO) mencatat terdapat 3,29 juta terus asing di bulan Juli. Lonjakan turis asing ini didorong oleh melemahnya nilai mata uang yen. Sejak Juli 2019, jumlah ini telah naik sekitar 10,1% dan jadi rekor bulan kelima secara berturut-turut.

Mengutip dari Kyodo News, jumlah turis asing yang berkunjung ke Jepang pada bulan Januari hingga Juli telah mencapai angka 21,07 juta dan Jepang berencana untuk menarik 60 juta turis asing setiap tahunnya pada tahun 2030. Meski begitu, ada berbagai tantangan yang dihadapi Jepang dalam menyambut lonjakan turis kali ini, misalnya kekurangan tenaga kerja dan kemacetan lalu lintas.

Turis yang berasal dari Tiongkok menempati urutan pertama dengan jumlah 776.500, naik 2,5 kali lipat dari tahun lalu. Disusul Korea Selatan dengan 757.700, naik 25,5% dari tahun lalu. Taiwan berada di peringkat ketiga dengan 571.700, diikuti Hong Kong dengan 279.100, dan Amerika Serikat dengan 251.200.

Turis asing asal Filipina dan Thailand juha mengalami kenaikan yang cukup signifikan dengan total kenaikan 7,3% dan 7,8% dibanding tahun lalu.