Jepang memang dikenal sering menciptakan berbagai penemuan yang berguna untuk kehidupan sehari-hari, namun benda-benda ini akan membuat anda mengernyitkan dahi dan bertanya-tanya apa kegunaan benda tersebut.
1. Edward Scissor Feet
Alat ini dimaksudkan agar kita lebih mudah memotong kuku 5 jari sekaligus untuk menghemat waktu. Namun mungkin pencipta alat ini lupa kalau kuku yang tumbuh di setiap jari tak sama panjangnya, bukankah justru akan lebih menghabiskan banyak waktu untuk menyamakan posisi ke-5 gunting kuku tersebut?
2. Penyangga Tidur
Pernahkan kalian merasa ngantuk di kereta namun semua kursi penuh terisi? Penemuan ini mungkin berguna bagi kalian yang sering tertidur di kereta. Kalian tak perlu takut terjatuh lagi sekarang.
3. Makanan dari...
Benda ini terinspirasi dari banyaknya wilayah di dunia yang mengalami kelaparan karena kurangnya sumber pangan. Namun, mungkin mereka pun tetap akan menutup mulut dan hidung jika ditawari makanan ini. Benda dalam plastik dan mangkuk tersebut adalah kotoran manusia yang telah diolah dan dihilangkan pathogennya sehingga dapat dimakan. Berani coba?
4. Mesin Pencuci di Kaki
Penemuan ini cukup menarik dan agak nyeleneh, dimaksudkan untuk memudahkan kita mencuci, ilmuwan Jepang menciptakan mesin pencuci portable yang dapat dipasang di kaki. Namun siapkah kalian menahan malu karena baju atau mungkin baju dalam kalian terekspos sepanjang jalan?
5. Gulungan Tisu Kepala
Penemuan ini sangat berguna bagi kalian yang tengah sakit flu. Kalian tinggal menyobek tisu gulung tersebut di manapun kalian berada, meski mungkin kalian harus memiliki wajah tembok untuk mengenakannya sepanjang hari karena dijamin kalian akan menjadi pusat perhatian.
6. Bayi Pengepel
Terinspirasi dari bayi yang tengah belajar merangkak, alat ini diciptakan untuk mempermudah pekerjaan rumah tangga kalian. Bagi kalian yang mempunyai bayi di rumah, kalian cukup membeli alat ini, pasangkan pada anak kalian dan lantai rumah kalian akan senantiasa bersih. Penemuan yang cukup kejam bagi anak.
7. Mesin Penjual Pakaian Dalam
Tak perlu penjelasan lebih lanjut, mesin ini menjual pakaian dalam wanita. Mungkin harus menunggu cukup sepi untuk memberanikan diri membeli barang di dalam mesin tersebut.