Berita Jepang | Japanesestation.com

Yoshinoya baru saja mengeluarkan secret menu baru, yaitu Ura Gyudon. Menu ini merupakan menu terbatas yang hanya ada dari 8 September hingga 4 Oktober. Apa yang membuat menu ini spesial?

Berdasarkan namanya, Ura Gyudon (裏牛丼/Ura Gyuudon) berasal dari kata "belakang" (裏/Ura) dan "gyudon" (牛丼/gyuudon). Jika digabungkan, bisa berarti "gyudon tersembunyi". Disebut tersembunyi karena gyudon ini sudah menjadi makanan para karyawan tanpa diketahui oleh pelanggan.

Ura Gyudon terdiri dari 4 kombinasi topping, yang merupakan hasil akhir dari survei kepada lebih dari 3000 karyawan Yoshinoya di berbagai usia. Bersamaan dengan keluarnya secret menu ini, para karyawan Yoshinoya ikut berbagi cara makan gyudon ini untuk mendapatkan rasa yang nikmat. Seperti apa aja ya menunya?

Neba Toro Gyudon

Nama menu ini diambil dari kata "neba neba" (ネバネバ = lengket) dan "toro toro" (トロトロ = basah). Gyudon ini memiliki topping natto, okra, dan ubi parut, serta di tengah-tengahnya ada telur. Sesuai namanya, menu ini menciptakan tekstur yang basah seperti sirup dan lengket. Selain itu, Neba Toro Gyudon juga penuh dengan nutrisi yang bisa menambah stamina bagi yang memakannya. Untuk mendapatkan rasa yang enak dan setara, menu ini sebaiknya dicampur menjadi rata.

Avochii Gyudon

Dengan kombinasi alpukat dan keju, secret menu ini menjadi hidangan yang kaya rasa dan unik. Ketika memakan ini, pastikan selalu ada daging, alpukat, dan keju dalam jumlah yang sama pada setiap suapnya. Untuk rasa yang lebih enak dengan lelehan keju, kamu bisa meletakkan keju di bawah daging agar meleleh dengan sempurna.

Nikudaku Goma Dore Gyudon

Gyudon ini sangat cocok bagi pecinta daging, karena memiliki daging lebih banyak dari 3 menu lainnya dengan tambahan dressing wijen. Menu ini akan terasa asam dan manis dengan kombinasi wijen dan dagingnya. Untuk rasa yang lebih lembut, kamu bisa mencampurkan saus tambahan ke dalam mangkok gyudonmu.

Oshinko Tsukimi Tsuyunuki Gyudon

Secret menu yang terakhi ini cukup spesial, karena ini merupakan ciptaan presiden Yoshinoya, Yasutaka Kawamura. Gyudon ini memiliki topping sayuran dan telur, serta jumlah kaldunya lebih sedikit. Dengan tambahan shichimi tabur, menu ini menciptakan rasa yang nikmat dan penuh tekstur berbeda.

Keempat secret menu ini memiliki harga yang cukup mahal, yaitu sekitar 500-600 Yen atau sekitar 70-80 ribu Rupiah. Meskipun begitu, pengalaman untuk bisa mencoba salah satu dari keempat menu ini pasti terbayarkan. Apakah menu ini ada di Indonesia? Cari tahu yuk sebelum menunya habis!

Sumber:

soranews24.com

this.kiji.is