Berita Jepang | Japanesestation.com

5. Norwegian Wood (ノルウェイの森) (1987/1989)

Norwegian Wood  (jw-webmagazine.com)
Norwegian Wood (jw-webmagazine.com)

Norwegian Wood (ノルウェイの森) merupakan salah satu buku terpopuler karya Haruki Murakami yang sudah diterjemahkan ke berbagai bahasa. Buku yang menurut Haruki ber-genre realisme dan roman ini menceritakan temtang Toru Watanabe, seorang pria berumur 37 tahun yang memikirkan masa lalunya pada tahun  1960-an. Norwegian Wood ini sebenarnya berasal dari cerita pendek yang dirilisnya pada tahun 1983, “Firefly”.

4. Dance Dance Dance (1988/1994)

Dance Dance Dance (jw-webmagazine.com)
Dance Dance Dance (jw-webmagazine.com)

Dance Dance Dance (ダンス・ダンス・ダンス) yang dirilis pada tahun 1988 ini merupakan buku terakhir dari seri “Trilogy of the Rat” yang terkenal. Latar cerita di buku ini adalah keadaan dunia 4 tahun setelah "A Wild Sheep Chase". Protagonis tanpa nama ini kini telah hidup stabil sebagai seorang penulis freelance, tapi ia merasa kehilangan sesuatu. Ada sedikit spoiler nih, “Sheep Man” berperan penting di novel ini, sama seperti dalam "A Wild Sheep Chase".

3. 1Q84 (2009–2010/2011)

1Q84 (jw-webmagazine.com)
1Q84 (jw-webmagazine.com)

1Q84 adalah salah satu nobel terpopuler dan menjadi buku best-selling yang dirilis setelah tahun 2000. Buku pertama dan keduanya dirilis pada tahun 2009, sementara buku ketiganya dirilis pada tahun 2010. Buku ini cukup menjebak; membuat para pembaca berpikir kalau novelnya berakhir di buku kedua dengan cerita 2 karakter utamanya, Aomame dan Tengo yang kehidupannya berjalan lancar. Seri ini juga memiliki latar belakang suatu insiden serius di Jepang. Karakter Little People dalam buku ini juga terkadang dibandingkan dengan Big Brother di novel "Nineteen Eighty-Four" karangan George Orwell.

2. Hard-Boiled Wonderland and the End of the World (1985/1991)

Hard-Boiled Wonderland and the End of the World (jw-webmagazine.com)
Hard-Boiled Wonderland and the End of the World (jw-webmagazine.com)

Hard-Boiled Wonderland and the End of the World (世界の終りとハードボイルド・ワンダーランド) adalah novel ke-4 Haruki yang dirilis pada tahun 1985. Ceritanya sendiri terbagi dari 2 bagian dengan judul berbeda: "Hard-Boiled Wonderland" dan "The End of the World". Bagian petualangan di Hard-Boiled Wonderland terlihat seperti cerita science-fiction. Di sisi lain, dunia fantasi di "The End of the World" dikelilingi oleh tembok-tembok besar layaknya kastil di Eropa abad pertengahan. Beberapa kritikus terkadang mengkategorikan buku-buku Haruki ke dalam 2 tema: detasemen dan komitmen, dan buku inilah salah satu contoh terbaik dengan tema detasemen!

1. The Wind-Up Bird Chronicle (1994–1995/1997)

The Wind-Up Bird Chronicle (jw-webmagazine.com)
The Wind-Up Bird Chronicle (jw-webmagazine.com)

Dan di urutan pertama, ada The Wind-Up Bird Chronicle (ねじまき鳥クロニクル), novel ke-8 Haruki Murakami sekaligus novel dengan cerita terpanjang yang dibuat novelis asal Jepang ini. Novel ini memiliki tema komitmen dengan orang lain dan masyarakat di mana sang narator dan protagonist Toru Okada berkomitmen untuk mencari istrinya, Kumiko. Dalam perjuangannya mencari istrinya, ia bertemu berbagai orang dengan ceritanya masing-masing. Nah, meski cerita dalam buku ini fiksi, ceritanya terinspirasi dari perjalanan ayah Haruki ke Cina pada tahun 1938.

Nah, itulah 10 novel terbaik karya Haruki Murakami! Adakah yang sudah kamu baca?