Berita Jepang | Japanesestation.com

Berpikir untuk tinggal di Jepang? Kamu mungkin butuh berkendara dan memiliki Surat Izin Mengemudi atau SIM Jepang jika ingin tinggal dan bekerja di negara ini. Meskipun transportasi umum di Jepang sudah cukup nyaman untuk berpergian kemana-mana, tapi apa salahnya berjaga-jaga, bukan? Berikut ini adalah cara untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi di Jepang.

Surat Izin Mengemudi internasional

Ini adalah cara termudah untuk mengemudi di Jepang. Selama kamu memiliki Surat Izin Mengemudi Internasional dari salah satu negara dalam daftar di sini, kamu akan diizinkan mengemudi di Jepang. Setiap negara memiliki prosedur yang sedikit berbeda dalam memperoleh SIM internasional. Perlu diingat, SIM internasional hanya berlaku untuk satu tahun. Ini bagus jika kamu hanya mengunjungi Jepang sebagai turis. Jika sudah habis masa berlakunya, kamu selalu bisa mengajukan lisensi baru yang akan berlaku untuk satu tahun lagi.

SIM Internasional
Contoh SIM Internasional Jepang (japandaily.jp)

Namun, jika kamu berencana untuk tinggal di Jepang dalam jangka panjang, yang terbaik adalah membuat SIM Jepang sesegera mungkin. Menurut hukum Jepang, kamu hanya dapat menggunakan SIM internasional jika kamu telah tinggal di negara penerbit lisensi tersebut setidaknya selama dua bulan sebelum mengajukan pembuatan SIM Jepang. Artinya, jika Surat Izin Mengemudi Internasional kamu kedaluwarsa saat berada di Jepang, kamu tidak bisa begitu saja mengajukan pembuatan izin mengemudi Jepang.

Mendapatkan Surat Izin Mengemudi Jepang

Untungnya, mendapatkan SIM Jepang bukanlah masalah besar jika kamu sebelumnya sudah memiliki SIM dari negara lain. Ada beberapa langkah yang bisa sedikit membosankan dan akan memakan waktu lama, jadi jika kamu ingin mendapatkannya, sebaiknya segera mulai prosesnya.

Hal pertama yang kamu butuhkan adalah SIM yang valid, SIM yang kedaluwarsa tidak dapat dialihkan ke SIM Jepang, dan SIM tersebut harus berlaku setidaknya tiga bulan sebelum datang ke Jepang. Jika SIM kamu tidak memenuhi kedua persyaratan tersebut, kamu harus melalui proses penuh untuk mendapatkan SIM Jepang. Ini berarti mendaftar ke sekolah mengemudi dan mengambil kursus penuh, yang akan sangat mahal dan memakan waktu yang cukup lama.

Langkah selanjutnya adalah menerjemahkan SIM asli kamu ke dalam bahasa Jepang. Beberapa kedutaan akan melakukan ini, tetapi lebih sering kamu yang harus pergi ke kantor Federasi Mobil Jepang (JAF) setempat dan meminta mereka menerjemahkannya. Ini akan dikenakan biaya 3000 yen dan memakan waktu sekitar setengah hari (bisa memakan waktu lebih lama tergantung daerahnya).

SIM Jepang
Bagaimana cara mendapatkan SIM Jepang (thetruejapan.com)

Kamu juga perlu pergi ke kantor balai kota setempat dan mendapatkan salinan "juminhyo" (sertifikat tempat tinggal). Ini adalah dokumen yang memberitahukan pusat lisensi bahwa kamu secara resmi tinggal di tempat kamu tinggal.

Setelah itu, Anda harus pergi ke pusat lisensi lokal sambil membawa barang-barang berikut:

-          Kartu tempat tinggal

-          Juminhyo

-          Paspor

-          SIM yang masih berlaku

-          Bukti bahwa kamu tinggal di negara tempat SIM kamu diterbitkan setidaknya selama tiga bulan

-          Terjemahan bahasa Jepang dari SIM milik kamu

-          Dua foto bergaya paspor

-          SIM internasional (jika punya)

-          Uang sekitar 5.000 yen untuk biaya pembuatan

-          Lensa korektif (jika diperlukan)

Setelah berada di pusat, membayar dan mendaftar untuk mengubah SIM, kamu akan melalui proses yang akan memakan waktu kira-kira setengah hari. Jika kamu berasal dari salah satu negara yang memiliki perjanjian timbal balik lisensi dengan pemerintah Jepang, yang perlu kamu lakukan hanyalah mengisi beberapa dokumen dan menunggu SIM Jepang kamu dicetak, dan tidak perlu mengikuti tes apa pun.

Negara-negara beruntung itu adalah: Islandia, Irlandia, Amerika Serikat (hanya lisensi dari Hawaii, Virginia, Washington, Maryland), Inggris Raya, Italia, Austria, Australia, Belanda, Kanada, Korea Selatan, Yunani, Swiss, Swedia, Spanyol, Slovenia, Ceko, Denmark, Jerman, Selandia Baru, Norwegia, Hongaria, Finlandia, Prancis, Belgia, Polandia, Portugal, Monako, Luksemburg, dan Taiwan.

SIM Jepang
Contoh SIM Jepang (kawaiiloveyou.wordpress.com)

Untuk orang-orang dari negara lain, ini sedikit lebih rumit. Pertama, kamu akan diwawancarai. Wawancara ini singkat dan dalam bahasa Jepang, yang akan mereka tanyakan adalah apa yang kamu lakukan untuk mendapatkan SIM di negara asal kamu, berapa lama kamu sudah mengemudi, kelas apa yang kamu ambil, dan lain-lain. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, jika kamu tidak bisa berbahasa Jepang, kamu dapat membawa teman untuk membantu.

Kedua, kamu akan mengikuti tes tertulis yang tersedia dalam 11 bahasa berbeda. Kamu akan ditanyai serangkaian pertanyaan benar atau salah yang mendasar tentang situasi di jalan, seperti "apa yang harus dilakukan saat lampu merah" atau "bisa parkir di sini atau tidak?".

Terakhir adalah ujian praktek mengemudi, yang merupakan bagian tersulit untuk mendapatkan SIM Jepang. Tidak jarang orang gagal sekali atau dua kali sebelum lulus. Ujian praktek ini akan berlangsung sekitar 10 sampai 15 menit di jalur mengemudi dan telah dipetakan sebelumnya, dan kamu dapat mempelajari peta dan mengingat rutenya sebelum mencobanya (sangat disarankan).