Berita Jepang | Japanesestation.com

Cerita rakyat Jepang penuh dengan makhluk misterius dan roh mitos yang berkeliaran baik itu roh jahat ataupun roh baik. Seperti makhluk yang sekarang saya bahas adalah Kappa, yang dikenal sebagai makhluk iseng atau nakal yang menyelinap untuk mengintip kimono yang dikenakan perempuan atau mencuri tanaman.

Selama ini mungkin kita dengar kappa adalah makhluk yang lucu dan tidak berbahaya, tapi menurut beberapa orang di Jepang, kappa bisa menjadi masalah, bahkan mematikan. Seperti yang dikabarkan, kappa menyerang ternak dan anak-anak dengan menghisap darah mereka hingga habis dan mati.

kappa 21 The Kappa of Japan: Legend or Truth? picture

Dikatakan bahwa kappa sebetulnya lebih menyukai mentimun daripada anak-anak, maka sebagai tindak perlindungan, pada waktu tertentu sebagian warga di Jepang akan melemparkan mentimun ke sungai untuk mencegah datangnya kappa. Meskipun kappa suka menghisap darah dan melahap isi organ manusia, kappa juga dikenal sebagai makhluk yang keras kepala. Hal ini diceritakan bahwa jika ada orang yang dikejar oleh makhluk ini, dan orang tersebut berbalik untuk melawan, kappa tidak akan takut, bahkan sebaliknya, dia akan mengisi kepalanya dengan air dan menyerang orang tersebut dengan kekuatan magis.

Namun menurut cerita rakyat, tidak semua kappa jahat, bahkan sebagian membantu umat manusia. Dikatakan bahwa mereka ahli patah tulang, dan merekalah yang mengajarkan keahlian itu kepada manusia. Mereka juga dikenal suka membantu petani untuk mengairi sawah, bahkan ada beberapa kuil Shinto yang merayakan upacara atas perbuatan baik kappa. Ada beberapa cerita tentang pertemuan manusia dengan makhluk ini selama bertahun-tahun, yang konon meliputi penampakan visual dan analisis ilmiah dari beberapa lendir aneh yang ditemukan, dan jejak-jejak lain yang tidak dikenal. Jadi ya.. Negara Matahari Terbit harus bisa menampung segala sesuatu yang berada di bawah matahari ya? :)