Takiyasha Hime (滝夜叉姫) dapat diartikan secara harfiah sebagai "putri setan air terjun". Putri Takiyasha yang ada dalam sejarah Jepang merupakan putri panglima perang bernama Taira no Masakado, yang mencoba mendirikan "Pengadilan Timur" di Provinsi Shimōsa dalam persaingan dengan kaisar di Heian-kyō (Kyoto modern). Pemberontakan Masakado terjadi pada tahun 939 dan dia terbunuh pada pemberontakan. Setelah kematiannya, Putri Takiyasha terus tinggal di istana Siko yang hancur.
Menurut legenda, Masakado meninggalkan seorang putri bernama Putri Takiyasha, yang telah dia ajarkan sihir dan ilmu hitamnya. Takiyasha pun bersumpah untuk membalas dendam atas kematian ayahnya, dia akan menghancurkan dinasti yang berkuasa dan dia terkenal memiliki pasukan tentara hantu dan memiliki kodok sihir raksasa.
Saat dia mempersiapkan diri, dia didatangi oleh seorang prajurit muda bernama Ōya Tarō Mitsukuni. Mitsukuni merupakan prajurit setia pada klan yang berkuasa, dan dia bertugas untuk memata-matai keturunan Masakado. Saat dia tiba, Takiyasha menyamar sebagai pelacur dan mencoba merayu Mitsukuni. Namun, Mitsukuni mencurigai adanya perangkap dan menceritakan tentang kematian brutal Taira no Masakado. Takiyasha hime tidak bisa menahan emosinya, dan dia melarikan diri dari Mitsukuni untuk memanggil pasukannya. Malam itu, dia kembali dengan pasukan tengkorak dan hantu. Menurut cetakan ukiyoe Utagawa Kuniyoshi yang terkenal, Takiyasha hime menghadirkan sebuah gashadokuro (kerangka raksasa setinggi benteng) pada Mitsukuni.
Dengan menaiki kodok raksasa, Takiyasha Hime menyerang pasukan Mitsukuni. Tapi sayang, ia harus gugur seperti ayahnya. Ceritanya menjadi populer di zaman Edo, dan digambarkan dalam novel, cetakan woodblock, dan kabuki. Detail ceritanya mengenai kisahnya sedikit berbeda dari versi ke versi.
Saat ini, banyak patung kodok menghiasi kuburan Taira no Masakado di Kubizuka. Hal ini juga mengatakan bahwa ini mencerminkan "sihir katak" yang dia ajarkan pada putrinya, Takiyasha hime. Namun tahukah kalian bahwa kuburan Taira no Masakado adalah salah satu tempat paling horor dan terkutuk di Tokyo?
(featured image : Ukiyo-e)