Kalian malas melipat pakaian bersih sesudah dicuci dan disetrika? Tampaknya orang Jepang juga merasakan hal yang sama, dan karena memang sudah terbukti bahwa Jepang berencana untuk mempermudah apapun yang bikin malas dan buang-buang waktu saja dengan robot, kini terciptalah juga robot pelipat pakaian bernama Laundroid.
Robot asisten rumahtangga ini merupakan hasil kolaborasi Daiwa House, Panasonic, dengan Seven Dreamers, perusahaan teknik yang sebelumnya membangun pesawat luar angkasa dalam program penelitian asteroid 'Hayabusa'.
Laundroid dirancang untuk tampil seperti sebuah lemari, dan menggunakan teknologi image analysis dan robotics yang dibangun di dalam mesin tersebut, ia mampu mengenali jenis pakaian yang diberikan padanya dan menyesuaikan teknik melipatnya: dari T-Shirt, baju berkerah, rok, celana panjang, hingga handuk. Dan, dengan asumsi saat kalian memberinya setumpuk pakaian sekaligus, Laundroid kira-kira memerlukan waktu sekitar 7 jam untuk melipat semuanya, hingga bisa kalian tinggal tidur atau pergi ke kantor sambil menunggunya selesai.
Uniknya, ternyata kaus kaki menjadi kendala terbesar bagi robot ini, namun para pembuatnya berjanji untuk telah mengatasi masalah ini sebelum tanggal perilisannya. Laundroid akan bisa di-pre-order tahun depan, diikuti dengan perilisan model beta dan komersialnya kemudian. Para kreator Laundroid juga sudah berencana untuk merilis produk finalnya pada tahun 2019, dengan robot yang sudah bisa mencuci, mengeringkan, dan melipat pakaian sekaligus, hingga para penggunanya dapat menghemat waktu sekitar 18.000 jam atau 750 hari dalam sepanjang waktu hidup mereka yang digunakan untuk mengurusi cucian. Sasuga, Japan.