Karena keindahannya, bunga seringkali dijadikan sebagai hadiah dan juga menjadi media untuk menyampaikan ucapan selamat. Biasanya karangan bunga diberikan sebagai hadiah atau ucapan selamat pada saat hari ulangtahun, pernikahan, pembukaan toko dan sebagainya. Di Jepang pun juga seperti itu. Akan tetapi, jika kalian ingin memberi karangan bunga ke orang Jepang, ada beberapa hal yang perlu kalian ketahui dan perhatikan. Apa sajakah itu?
Bahasa Bunga
Hal yang pertama kali harus diperhatikan adalah bahasa bunga. Bahasa bunga merupakan makna simbolis atau pesan singkat yang terkandung dalam suatu bunga. Di Jepang setiap jenis bunga memiliki makna tersendiri. Kalian harus memilih bunga yang memiliki makna seperti apa yang ingin kalian sampaikan kepada penerima. Tidak semua bunga yang indah memiliki arti yang baik, lho. Warna bunga pun bisa mempengaruhi maknanya. Meskpun jenis bunganya sama, apabila warnanya berbeda tentu saja maknanya bisa berubah dan berbeda. Sebagai contoh, bunga Ajisai memiliki makna "hati yang berubah". Lalu, bunga mawar yang berwarna kuning memiliki makna "rasa cemburu". Coba bayangkan kalau kalian memberikan karangan bunga Ajisai dan Mawar berwarna kuning di hari pernikahan teman kalian yang orang Jepang! Tidak cocok bukan? Kalian berniat mengucapkan selamat tetapi malah membuat suasana menjadi buruk. Karena itu, perlu mengetahui atau mempelajari bahasa bunga terlebih dahulu sebelum menentukan bunga yang mana yang akan diberikan ke penerima.
Jumlah Tangkai Bunga
Selain jenis dan warna bunga, kalian juga harus memperhatikan jumlah tangkai bunga. Kalian harus menghindari memberi atau mengirim karangan bunga yang tangkainya berjumlah 4, 9 dan 13. Karena di Jepang angka 4 memiliki makna “kematian”, angka 9 memiliki makna “penderitaan” dan angka 13 memiliki makna “kesialan”. Jika kalian menjenguk teman kalian yang sedang sakit dengan membawa 4 tangkai bunga, reaksi teman kalian akan kaget. Karena seolah-olah kalian mengharapkan teman kalian meninggal. Tidak sopan, bukan? Jadi, hati-hati ya jika kalian ingin memberi karangan bunga. Jangan lupa perhatikan jumlah tangkainya!
Ukuran Bunga
Ketika kalian ingin memberi karangan bunga, apakah kalian memberikannya secara langsung saat bertemu dengan penerima? Atau kalian mengirimkan karangan bunga tersebut ke alamat penerima dengan bantuan jasa pengiriman barang?
Jika kalian memberikannya secara langsung, kalian harus memperhatikan ukuran bunga yang akan kalian berikan. Usahakan yang ukurannya sedang-sedang saja. Tidak terlalu kecil ataupun terlalu besar. Jika ukurannya kecil, akan terkesan tidak mewah dan biasa saja. Lalu, jika terlalu besar akan menyulitkan penerima ketika membawa pulang karangan bunga tersebut. Akan lebih baik, berikanlah karangan bunga yang dapat dimasukkan dalam kantong atau tas agar penerima bisa membawanya dengan mudah dan nyaman.
Waktu
Menentukan kapan memberikan karangan bunga juga tidak kalah penting dan perlu diperhatikan. Waktu yang tepat untuk memberikan karangan bunga berbeda-beda tergantung untuk acara apa karangan bunga itu diberikan. Kalian harus bisa menentukan kapan waktu yang tepat dengan cara memastikan agenda penerima dan tanggal acara diadakan.
Semisal, pada acara pesta ulangtahun, usahakan datang dan memberikan karangan bunga tepat pada hari ulangtahunnya atau pada hari pesta diadakan. Pada acara pesta pernikahan, kalian dapat memberikan karangan bunga secara langsung kepada pegantin. Akan tetapi, jika kalian ingin memberikan karangan bunga yang besar atau yang khusus untuk dipajang, kalian bisa mengirimkannya ke lokasi pesta pernikahan mulai dari satu minggu sebelum hari H pesta pernikahan. Pastikan karangan bunganya sampai paling lambat satu hari sebelum diadakannya pesta pernikahan, ya. Lalu, jika ingin memberikan karangan bunga ke atasan yang akan pensiun, lebih baik kalian berikan pada pagi hari di hari terakhir beliau bekerja.
Itulah hal-hal yang perlu diperhatikan jika ingin memberi karangan bunga ke orang Jepang. Sebenarnya kalian dapat menyerahkan segala urusan pemilihan bunga ke pegawai toko bunga, tetapi bukanlah lebih menyenangkan jika kita sendiri yang merangkai bunga untuk diberikan kepada orang-orang yang kita sayangi atau kita hormati?