Jepang memang dikenal dengan tingkat kasus kriminalnya yang rendah. Bahkan, negeri sakura ini menempati posisi 25 dalam daftar negara teraman di dunia. Nah, dengan keadannya yang cukup aman, bagaimana kalau kita melihat kota teraman di Jepang yang cocok untuk ditinggali? Yuk. Langsung lihat daftarnya!
5. Sapporo
Kota penghasil bir dan kota terbesar ke-5 di Jepang ini memiliki populasi sekitar 2 juta orang. Kota yang menjadi ibu kota Hokkaido ini juga cukup aman lho, kasus kriminal terparah di kota ini hanyalah pencurian pakaian dalam dengan jumlah kasus terlapor sebanyak 20.000 kasus kriminal ringan per tahun, membuat rasionya menjadi 1,06 saja. Jadi, meski terbilang “aman” jangan lupa kunci pintu ya dan jaga jemuranmu!
4. Hiroshima
Hiroshima merupakan ibu kota dari Prefektur Hiroshima yang memiliki populasi sebanyak 1.194.000 jiwa (2015) sekaligus kota terbesar di area Chugoku. Kota ini dikenal di seluruh dunia karena merupakan lokasi jatuhnya bom atom pada tahun 1945 silam. Meskipun begitu, angka kasus kriminal di Hiroshima merupakan salah satu yang terbaik lho di dunia. Dari sekian banyak orang orang, hanya ada sekitar 11.000 kasus per tahunnya, membuat rasionya menjadi di bawah 1 saja.
Nah, mari masuk ke 3 besar kota teraman di Jepang!
3. Sendai
Sendai adalah ibu kota Prefektur Miyagi dan kota terbesar di area Tohoku. Populasi kota ini berjumlah sekitar 1 juta jiwa. Sendai juga dikenal sebagai lokasi terjadinya bencana tsunami besar pada 2011 silam. Namun, jika bicara tentang keamanan, kota ini sangat aman! Dari 1 juta orang, hanya dilaporkan sekitar 11.000 kasus saja, membuat rasionya menjadi 0,96.
2. Kawasaki
Di posisi runner-up ada Kawasaki di Prefektur Kanagawa. Kota ini merupakan kota dengan populasi tertinggi ke-8 di Jepang dan merupakan salah satu kota di area Greater Tokyo. Ada sekitar 1,5 juta orang di Kawasaki dengan laporan 11.000 kasus kriminal per tahunnya, membuatnya menjadi kota teraman kedua di Jepang dengan hanya 0,78 kasus kejahatan terjadi per 100 orang. Kota ini merupakan salah satu kota teraman di dunia, namun tentunya tidak seaman juara kita.
Jadi, kota mana nih yang dinobatkan sebagai kota teraman di Jepan
g? Jawabannya adalah…
1. Tokyo!
Jika ditanya tentang kota di Jepang, mayoritas orang pasti akan menjawab Tokyo terlebih dahulu. Bagaimana tidak, kota ini merupakan salah satu area metropolitan dengan populasi tertinggi di dunia dengan 14 juta orang di dalamnya. Selain menjadi ibu kota Jepang, Tokyo juga selalu menempati posisi tiga teratas sebagai kota teraman di Jepang selama 3 tahun berturut-turut. Pada 2017, dilaporkan bahwa kota ini memiliki angka kasus kriminal terendah sejak Perang Dunia I berakhir. Meskipun begitu, kota ini tetaplah kota besar, jadi, tetap hati-hati ya!
Nah, itulah 5 kota teraman di Jepang. Tapi perlu diingat ya, meski Jepang memang kerap disebut sebagai negara yang aman, ancaman kasus kriminal tetap mengintaimu, jadi tetap hati-hati ya!