Berita Jepang | Japanesestation.com

Wow! Serunya Berenang Bersama Hiu di Laut Chiba!

Musim panas memang tidak lepas dari serunya menghabiskan waktu di pantai dan laut, tetapi bila itu bersama hiu, bisakah tetap terasa menyenangkan?

Pesisir Ito, Tateyama, prefektur Chiba, Jepang kini menjadi tempat yang populer untuk menyelam bersama hiu. Di sini ada ratusan hiu bertipe houndshark dan ikan pari yang berenang bersama dalam satu area dengan sangat tenang. Ceritanya dimulai dengan masalah bagi nelayan.

Dulu kala, di daerah tersebut para nelayan lokal merasa dirugikan dengan ulah hiu yang semakin sering masuk jala karena mencari makan. Akibatnya banyak sekali hiu yang terjaring jala dan meresahkan para nelayan atas kurangnya tangkapan ikan mereka.

Semua berubah saat Kan Shiota membuka toko menyelam di tahun 2009. Dia bertemu dengan nelayan lokal untuk memberikan cara menarik perhatian hiu dan pari. Semuanya digiring menjauh 200 meter dari tempat jala biasa diletakkan. Hasilnya sukses. Jumlah hiu yang terjerat turun drastis. Nelayan pun turut senang. Di lain sisi ikan hiu dan pari sekarang berkumpul di area tersebut dan menjadi tempat menyelam populer.

Shiota berujar bila hiu houndshark dan pari di sana telah jinak. Semua terbiasa melihat penyelam. Malahan sekarang area tersebut banyak didatangi oleh penyelam dari luar negeri yang penasaran karena popularitasnya semakin melonjak.

Berani mencoba berenang bersama hiu?