Berita Jepang | Japanesestation.com

Wow! Ikan tuna dari Jepang ini terjual seharga 14 juta yen!

Pada suatu acara lelang akhir tahun baru yang diadakan di pasar ikan Tsukiji yang legendaris di Tokyo, Jepang, seekor ikan tuna sirip biru dengan berat 200kg terjual dengan harga 14 juta yen. Acara lelang di pasar Tsukiji yang telah berumur 80 tahun dan sedang bersiap-siap untuk pindah lokasi pada musim gugur mendatang ini merupakan ritual tahunan di mana para pembeli menampilkan kejantanan, kecakapan dan optimisme mereka tentang tahun yang baru dengan menawar ikan tuna pertama di pasar tersebut.

Seperti dilansir dari ft.com, ikan tuna yang berhasil dibeli oleh Kiyoshi Kimura, pemilik jaringan restoran Sushi Zanmai tersebut kemudian dipotong menggunakan pisau yang besar yang menjadikan Kimura sebagai "Raja Tuna" pemenang tender selama lima tahun berturut-turut. Berada di jalur Loop Line 2 yang menghubungkan pusat kota dengan tempat penyelenggaraan Olimpiade 2020 di Tokyo Bay, Tsukiji adalah salah satu daya tarik wisata di Tokyo yang mana para pedagang ikan di sana akan pindah ke tempat baru di Toyosu, sekitar 3 km ke selatan Tokyo. Wah, 14 juta yen untuk seekor ikan, rasanya seperti apa ya?