Berita Jepang | Japanesestation.com

Apakah kalian tahu tentang maneki-neko? Maneki-neko adalah boneka kucing yang sedang mengangkat sebelah tangannya yang populer di Jepang sebagai barang pembawa rezeki. Di Jepang, dipercaya bahwa awalnya, maneki neko berasal dari sebuah jinja bernama Imado Jinja.

IMADO JINJA DAN ASAL MUASAL MANEKI NEKO

Imado Jinja, Tempat Asal Maneki Neko Yang Bisa Mempererat Jodoh
(image: allabout.co.jp)

Sejarah jinja ini dimulai pada tahun 1063 oleh Yoshitomo dan Yoshiie Minamoto. Jinja ini memuja suami-istri dewa Izanagi-no-mikoto dan Izanami-no-mikoto, dan dipercaya sebagai jinja yang bermanfaat untuk urusan jodoh. Jinja ini juga dikenal sebagai tempat asal maneki-neko.

Pada akhir zaman Edo, hiduplah seorang wanita tua yang sangat menyukai kucing, namun karena miskin, ia tidak dapat memelihara kucing tersebut. Kucing itu pun datang dalam mimpi si wanita tua, dan menyuruhnya untuk membuat bentuk kucing tersebut dengan tembikar Imadoyaki, maka sang wanita akan mendapat banyak rezeki. Karya tersebut dijual di jalanan Asakusa dan menjadi terkenal. Imadoyaki adalah salah satu jenis karya tembikar yang turun temurun digunakan di wilayah ini sejak abad ke-16.

Jinja ini beralamat di 1-5-22 Imado, Taito-ku, Tokyo 111-0024, Jepang.

MANEKI-NEKO BERPASANGAN

Imado Jinja, Tempat Asal Maneki Neko Yang Bisa Mempererat Jodoh
(image: allabout.co.jp)

Sebagai jinja yang dikenal bermanfaat untuk urusan jodoh, sekaligus juga tempat asal maneki-neko, di jinja ini dijual maneki-neko yang berpasangan jantan-betina, yang dipercaya bermanfaat untuk mempererat jodoh. Maneki-neko yang berpasangan ini masing-masing wajahnya tidak sama dengan yang lainnya.

EMA BERGAMBAR MANEKI NEKO

Imado Jinja, Tempat Asal Maneki Neko Yang Bisa Mempererat Jodoh
(image: allabout.co.jp)

Ema atau papan permohonan yang populer di jinja ini pun bergambar maneki-neko, dan yang populer adalah ema yang bermanfaat untuk jodoh dan keberhasilan.

KERTAS KEBERUNTUNGAN MANEKI-NEKO

Imado Jinja, Tempat Asal Maneki Neko Yang Bisa Mempererat Jodoh
(image: allabout.co.jp)

Kertas keberuntungan atau omikuji di kuil ini, selain berisi ramalan, juga berisi sebuah maneki neko kecil. Maneki-neko pada omikuji ini memiliki total 28 jenis yang berbeda. Ada yang mengangkat tangan kiri maupun tangan kanan, dan memegang kepingan uang logam dengan warna-yang berbeda. Ada orang yang mengambil omikuji ini berkali-kali demi mencari maneki-neko berwarna pink yang dipercaya bermanfaat untuk urusan jodoh.

MANEKI-NEKO TANGAN KANAN DAN TANGAN KIRI

Imado Jinja, Tempat Asal Maneki Neko Yang Bisa Mempererat Jodoh
(image: allabout.co.jp)

Maneki-neko yang mengangkat tangan kanan bermanfaat mengundang uang, sedangkan yang mengangkat tangan kiri bermanfaat untuk mengundang orang. Karena mengangkat 2 tangan seperti tanda orang menyerah, maneki-neko yang mengangkat 2 tangan jarang digunakan. Meski demikian, di jinja ini ada set maneki-neko yang terdiri dari 3 buah maneki-neko yang mengangkat tangan kanan-kiri, dan kedua tangannya, yang berfungsi mengundang orang dan juga uang.

(Featured image: cat-opedia.com)