Berita Jepang | Japanesestation.com

Cheesecake, hidangan penutup berbahan dasar keju ini memang menjadi salah satu hidangan favorit siapa saja. Namun, pernahkah kalian terbayang dengan cheesecake dalam versi yang bisa diminum?

Ya, salah satu perusahaan asal Jepang pembuat makanan manis dan makanan ringan “Morinaga” lagi-lagi menghadirkan minuman dari versi makanan. Setelah sebelumnya Morinaga merilis ice cream yang dapat diminum dan bahkan ubi jalar yang dapat diminum, kini mereka merilis cheesecake yang dapat diminum.

Tentunya bagi para pecinta cheesecake, tak terkecuali bagi para pecinta keju secara keseluruhan, minuman yang satu ini sangat menarik untuk dicoba.

Cheesecake yang dapat diminum produk dari Morinaga ini akan hadir dalam kemasan karton 450ml, berbahan dasar susu yang kental dan manis, tentunya kalian tidak akan dikecewakan dengan sensasi rasa seakan menyantap potongan cheesecake asli.

Produk dari Morinaga ini nantinya akan dijual di seluruh Jepang, kecuali Okinawa, mulai tanggal 26 Januari 2021 hingga awal April 2021.