Kitamajiru merupakan sejenis sumashijiru, sup dengan ramuan khas negeri sakura Jepang, namun dibuat dengan tambahan sebutir telur. Daftar bahan-bahan untuk membuat sup ini sangatlah mudah, seperti telur, dashi, kecap, dan beberapa sayuran hijau seperti daun bawang cincang dan lain-lain.
Selain bahan-bahan yang dapat mudah, kakitamajiru juga sangat mudah dibuat dan tidak memerlukan waktu yang lama. Jika kalian ingin mencoba sesuatu selain dari sup miso, cobalah resep di bawah ini, kelihatannya mirip dengan sup telur China yang terkenal, namun rasanya sangatlah berbeda.
Bahan-Bahan
- 3 cangkir dashi atau ichiban dashi
- 1 sdm kecap
- 1 sdm sake
- 1/4 - 1/2 sdt garam
- 1/2 bungkus mitsuba
- 1 sdt pati kentang katakuriko atau tepung maizena
- 1 sdm air
- 1 butir telur
Cara Membuat
- Masukkan dashi ke dalam panci dan panaskan pada api sedang sampai hampir mendidih.
- Bumbui dashi dengan kecap, sake, dan garam.
- Potong mitsuba dan larutkan katakuriko dengan 1 sdm air.
- Tambahkan ke dalam sup, dan aduk rata.
- Kocok telur di mangkuk kecil.
- Tuangkan telur ke dalam sup dalam gerakan berputar mulai dari tengah hingga melebar secara perlahan.
- Terakhir, tuangkan sup ke dalam mangkuk dan beri taburan mitsuba.