Berita Jepang | Japanesestation.com

Clash (1)Tentang CLAS:H CLAS:H "Cosplay Live Action Show: Hybrid" adalah National Cosplay Competition tahunan di Indonesia sejak 2011. CLAS:H adalah satu-satunya acara Cosplay Competition dengan skala nasional di Indonesia. Tahun ini CLAS:H akan diadakan di 5 kota termasuk Surabaya, Yogyakarta, Bandung, Medan Dan Jakarta (Grand Final di CLAS:H STAGE - Ennichisai Blok M). Tema CLAS:H tahun 2015 adalah "Year of IDOLS".

Clash (2)Jadwal CLAS:H Roadshow: 1. Surabaya - 1 Maret 2015, Surabaya Town Square (Sutos) 2. Yogyakarta - 22 Maret 2015, Jogja Expo Center (JEC) 3. Bandung - 4 April 2015, Balai Sartika 4. Medan - 18 April 2015, Uni-Plaza 5. Jakarta - 9 Mei 2015 CLAS:H Stage di Ennichisai Blok M (Kolaborasi dengan Ennichisai Blok M) CLAS:H Competition a. National Cosplay Competition (Penampilan Tim) b. Single Cosplay Competition (bekerja sama dengan TOKYO GAME SHOW) c. World Karaoke Grand Prix– Indonesia Elimination Round (bekerja sama dengan World Cosplay Summit) d. Seiyuu Contest (Regional untuk setiap kota) Program-program CLAS:H: o Tokyo Hits - IDOL Search Event (bekerja sama dengan Thanks Creative) o Penampilan para Idol o Penampilan para bintang tamu o Penampilan cosplayer lokal, Idol dan Artis o Lainnya: Cosplayer Internasional, parade cosplay o Kerajinan Lokal dan booth Merchandise J-Pop Culture Tentang kompetisi-kompetisinya: National Cosplay Competition

Clash (3)Acara utama CLAS:H, National Cosplay Competition yang selalu membuat para penonton bersemangat dengan penampilan berkualitas tinggi yang menggabungkan aksi teatrikal dengan musik dan efek pencahayaan. Setiap pemenang dari masing-masing kota akan mendapatkan tiket Grand Final di Jakarta. Pemenang akan mendapatkan grandprize, uang tunai Rp 10.000.000 dan tiket pulang-pergi Indonesia-Jepang untuk 2 orang.

Clash (1)World Karaoke Grand Prix – Indonesia Elimination Round

CLAS:H
Perwakilan Indonesia untuk World Karaoke Grand Prix 2014

World Karaoke Grand Prix (WKG) adalah sub-kompetisi World Cosplay Summit. Putaran Eliminasi Indonesia ini adalah untuk memilih perwakilan Indonesia untuk  World Karaoke Grand Prix yang akan diadakan di Nagoya. Peserta kompetisi ini harus bernyanyi sambil bercosplay di atas panggung. Single Cosplay Competition (Berkolaborasi dengan TOKYO GAME SHOW)

CLAS:H
Yukitora Keiji : Perwakilan Indonesia untuk TOKYO GAME SHOW 2014

Kompetisi cosplay single dalam CLAS:H selalu menampilkan kostum dan penampilan terbaik dari masing-masing cosplayer yang mengikuti kompetisi ini. Cosplayer melakukan "Cat Walk" di atas panggung untuk tampil sekitar 10 detik. Para juri akan memilih cosplay favorit mereka melalui penampilan cosplayer di atas panggung. Sejak 2014 CLAS:H berkolaborasi dengan TOKYO GAME SHOW untuk memilih seorang perwakilan cosplayer (hanya perempuan) untuk menghadiri TOKYO GAME SHOW sebagai cosplayer perwakilan dari Indonesia. Tokyo Game Show merupakan acara pameran game tahunan yang diselenggarakan di Tokyo, Jepang. Seiyuu Contest

Clash (4)Menjawab tingginya permintaan dari para pecinta Anime dan Seiyuu di Indonesia, sekali lagi CLAS:H menggelar Seiyuu Contest. Kontes Regional Seiyuu untuk semua pecinta anime dan penggemar budaya J-Pop yang bercita-cita untuk menjadi pengisi suara alias seiyuu. TOKYO HITS J CULTURE FES – IDOL Search Event GO TO JAPAN AUDITION!! 22 Maret di LOOP STATION Sebuah acara kolaborasi dengan Thanks Creative (Manajemen Talent Jepang di Indonesia) untuk membentuk Idol Group baru yang akan menjadi Official Cover song Artists untuk Idol group Jepang. Unit barunya akan terdiri dari 3 gadis dengan rentang usia 10 - 25 tahun. Idol group ini akan bergabung dengan sebuah acara di Indonesia dan juga pergi ke Jepang sekitar musim gugur 2015. Pesertanya harus memilih salah satu lagu dari para idol yang akan tampil di CLAS:H (Pink Babies, STARMARIE, Love Android, Faint*Star) dan mengunggah video mereka ke youtube. Peserta yang lulus putaran pertama akan bergabung dengan audisi putaran kedua di LOOP STATION (22 Maret 2015) untuk memilih finalis yang akan tampil di audisi final di CLAS:H Bandung (4 April 2015). Para anggota yang terpilih akan tampil dengan para Original Idol di Grand Final CLAS:H 2015.

CLAS:H
Diasta Priswarini, Mantan Anggota JKT48 terpilih menjadi duta promosi untuk acara ini.

CLAS:H 2015 IDOL GUEST STARS Pink Babies

Clash (5)Idol group official dari idol group super legendaris Pink Lady yang populer sekitar tahun 1970-an. Mereka telah merekam ulang beberapa lagu Pink Lady seperti "WANTED" dengan aransemen modern. CLAS:H adalah penampilan pertama mereka di Indonesia. STARMARIE

Clash (6)Fans mereka biasanya menyebut mereka "Dark Fantasy Unit" karena tema mereka yang unik. Sejak 2013 mereka telah tampil di luar negeri, dan tahun ini mereka akan tampil di CLAS:H (Indonesia) sebagai bagian dari tur Asia mereka. Love Android

Clash (7)Para "Gadis Android" imut yang baru saja memulai debutnya pada November 2014 ini memanggil para Doctors* (*bagaimana mereka menyebut fans mereka) untuk memeriksa penampilan mereka dan memberi mereka cinta. Mereka akan tampil di CLAS:H 2015 dan ini adalah penampilan pertama mereka di luar negeri. Faint*Star

Clash (8)Duo Faint⋆Star terdiri dari Hina (mantan anggota Tomato'n Pine) dan Yuria dan diproduksi oleh Agehasprings. Video pertama mereka difilmkan menggunakan stop motion, dan walau sederhana, video itu menjaga temponya dengan baik hingga akhirnya. Menawarkan suara yang menyenangkan, Anda benar-benar dapat merasakan kualitas dari lagunya. Meski belum diberi judul, lagu tersebut menunjukkan suara kreatif berkualitas tinggi yang jauh melampaui berbagai idol group lainnya. Mereka akan tampil di Indonesia untuk pertama kalinya di CLAS:H 2015 CLAS:H 2015 Guest Stars SAGA

Clash (9)KOREA x JAPAN x CHINA SUPER ASIAN POP UNIT !! SAGA adalah unit Neo Asian electro Pop beranggotakan 3 orang yang terdiri dari para artis dari Korea, Jepang, Cina dengan vibe electro pop yang fresh. Mereka akan tampil di grandfinal CLAS:H 2015 Hiroaki Kato

Clash (10)Artis Jepang yang jatuh cinta dengan Indonesia. Baru-baru ini ia menjadi populer di Indonesia karena suaranya yang keren dan keterampilannya menerjemahkan lagu berbahasa Indonesia ke dalam bahasa Jepang. Ia telah menerjemahkan banyak lagu-lagu populer di Indonesia termasuk "Laskar Pelangi" dan "Ruang Rindu". Ia juga tampil di Ennichisai Blok M 2014. Di CLAS:H 2015 ia akan tampil di Yogyakarta dan Jakarta. REDSHiFT

Clash (5)"Keep the Joy Loop Forever" adalah judul dari lagu tema CLAS:H yang diproduksi oleh REDSHiFT. Produser Vocaloid populer dari Indonesia ini juga dikenal atas aransemennya dari banyak lagu populer di Indonesia dengan Miku Voice. Baru-baru ini ia juga kembali memproduksi ulang lagu populer dari Love Live! "Snow Halation". Bersama dengan rekannya VJ extremFX, penampilan mereka selalu ditunggu-tunggu. Mereka akan tampil di CLAS:H Surabaya, Bandung dan Jakarta International Guest Cosplayer

E-Chan

Clash (11)Ia adalah cosplayer perwakilan dari Jerman untuk World Cosplay Summit. Setelah bertemu tim perwakilan dari Indonesia untuk World Cosplay Summit ia menjadi tertarik untuk melihat Cosplay yang sebenarnya di Indonesia. Ia akan datang ke CLAS:H Yogyakarta sebagai Guest Cosplayer. Local Cosplayer Performance Senpasen Boyz

Clash (12)Para pangeran tercinta Anda ada di sini! Mereka adalah cover group untuk idol group 2D populer dari anime Uta no Prince-sama. Mereka akan mengambil hati Anda dengan penampilan mereka yang menakjubkan di CLAS:H Surabaya, Bandung, dan Jakarta. Lunar Cosplay Team

Clash (13)Tim legendaris di dunia Cosplay Indonesia. Dengan kemampuan teatrikal yang tinggi Lunar Cosplay Team selalu berhasil membawa karakter dan cerita dari anime menjadi nyata. Mereka akan tampil di CLAS:H Yogyakarta, Bandung dan Jakarta.