Berita Jepang | Japanesestation.com

Sailor Moon Cafe 5Dalam rangka merayakan hari jadi Sailor Moon yang ke-20, taman hiburan indoor Namja Town di Tokyo menyajikan 14 menu makanan dan 5 macam minuman khusus bertema Sailor Moon yang tentunya tampil cantik seperti para pretty soldier.

Menu 'Sailor Moon Crystal' di Namja Town Penuh dengan Hidangan Cantik
Sailor Moon’s Moon Stick Ice Cream; Ami-chan’s Gyoza Dinner; Sailor Mars’ Hot Spicy Gyoza; Sailor Jupiter’s Green Genovese Pasta; Chibiusa’s Lovely Gyoza; Sailor Moon and Tuxedo Mask’s Miracle Romance by Gyoza; Let’s Do It! Sailor Planet Attack with Gyoza!; Sailor Venus’ “Love-Me Chain” Pancakes

Bagi yang berminat berkunjung, pertama-tama kalian harus terlebih dulu membayar ¥500 untuk tiket masyk ke Namja Town, sementara menu makanan dan minuman Sailor Moon ini berada di kisaran harga ¥680 hingga ¥880. Setiap pesanan juga akan disertai dengan kartu karakter yang didesain khusus untuk perayaan ini, lho.

Menu 'Sailor Moon Crystal' di Namja Town Penuh dengan Hidangan Cantik
Chibiusa and Luna P-Ball’s Always Together Gelato; Princess Serenity Gelato; Tuxedo Mask’s Crepe; Usagi and Luna’s Moon Tortilla; Luna and Artemis’ Silver Millenium Cake (which is also available for take-out); Artemis and Sailor Venus’ Omelette Cream Bowl
Menu 'Sailor Moon Crystal' di Namja Town Penuh dengan Hidangan Cantik
Moon Tapioca Milk; Mercury Aqua Float; Mars Berry Milk; Jupiter Cream Soda; Venus Lemon Calpis

Selain menyajikan banyak menu gyoza, karena Namja Town terkenal memang terkenal dengan Gyoza Stadium-nya, para pengunjung yang datang juga berkesempatan untuk memiliki merchandise spesial Sailor Moon yang sudah diberitakan dalam bentuk siluet para sailor saja. 'Sebelum menikmati hidangan-hidangan ini, jangan lupa lebih dulu menyerukan, 'Moon Prism Power Make-up!', siapa tahu bisa henshin beneran, hehe'

Menu 'Sailor Moon Crystal' di Namja Town Penuh dengan Hidangan Cantik
Dari siluet ini, sepertinya merchandise khususnya menampilkan para sailor dalam dandanan kucing - lengkap dengan nekomimi dan ekor kucingnya. Kawaii!