Berita Jepang | Japanesestation.com

Terra Space Ltd. (寺スペース株式会社) telah membentuk aliansi bisnis dan teknologi dengan Kuil Daigoji yang merupakan situs warisan dunia yang ada di Kyoto. Keduanya bekerja sama untuk pengembangan dan peluncuran kuil Buddha ke luar angkasa, dengan memanfaatkan bagian dari satelit IoT yang rencananya akan diluncurkan pada tahun 2023. Satelit ini akan berfungsi sebagai 宇宙寺院 (uchuu ji'in) yang secara harfiah berarti “kuil luar angkasa”.

Terra Space juga akan meluncurkan Gō'unji Executive Comitte bersama dengan Kuil Daigoji untuk mengoperasikan kuil di luar angkasa, dan nantinya ini akan berfungsi sebagai sekretariat. Selain itu, satelit IoT akan digunakan untuk melindungi properti kebudayaan di daerah pegunungan yang tidak terjangkau sinyal ponsel.

Kuil Budha
Sadahiro Kitagawa (CEO of Terra Space Ltd.) dan Junna Nakada (Head Priest of Daigoji Temple)  (prtimes.jp)

Kuil luar angkasa yang dinamai “Jōten'in Gō'unji” atau disingkat “Gō'unji” ini akan didasarkan pada Sekolah Minggu Buddha di Kuil Daigoji, yang didedikasikan untuk perlindungan alam semesta. Berdasarkan siaran pers, Uchū Hōyō (Layanan Memorial Buddha Luar Angkasa) akan diadakan secara rutin di Kuil Daigoji dan kuil lainnya. Hal ini dilakukan untuk kedamaian di seluruh alam semesta termasuk bumi dan keselamatan manusia.”

Gō'unji akan terbang pada ketinggian orbit yang rendah (400-500 km) dan akan mengelilingi bumi sekitar satu setengah jam sekali. Lokasi Gō'unji dapat dilihat di sebuah aplikasi smartphone. Untuk informasi lebih lengkap mengenai Jōten'in Gō'unji dapat diakses di situs web resmi: www.gounji.space/