Terbayang tidak jika acar yang Anda makan tiba-tiba memancarkan cahaya dan bisa menyala dalam gelap? Panik? Bingung? Mungkin itulah yang dirasakan oleh salah satu netizen (pengguna internet) di Jepang. Dilansir oleh rocketnews24.com, seorang netizen meng-upload acar timun yang akan dimakannya. Yang aneh, acar itu bisa mengeluarkan cahaya dalam gelap.
Banyak orang heran bagaimana hal itu bisa terjadi, karena acar timun tersebut mirip tidak mirip dengan makanan yang ada di bumi. Sang netizen menuliskan bahwa acar timun itu adalah buatan ibunya. Sekilas terlihat biasa saja, namun saat akan dimakan malam hari, timun itu mengeluarkan cahaya yang terang. Entah apa sebabnya, banyak yang bercanda tentang timun ini, ada juga yang serius tentang radiasi.
Inilah beberapa komentar pengguna internet: "Berarti acar yang kamu makan berkualitas, semakin menyala di dalam gelap, berarti kualitasnya makin baik." "WOW mentimun LED," "Mungkin cahaya efek pestisida," "Hati-hati bahaya RADIASI!" "Apakah ayah dan ibumu juga bersinar dalam gelap?" Setelah memosting foto acar di hari pertama, netizen itu memosting lagi acar yang sama di hari kedua. Tampak acar sudah tidak terlalu bersinar dan redup. Belum jelas apa penyebab acar yang bisa bersinar, namun fakta dari sebuah acar timun adalah tingginya kadar garam yang berisi ion natrium. Akibatnya, ada kemungkinan acar dapat bersinar dalam gelap. Semoga saja ini adalah fenomena alam akibat perpaduan garam dalam acar dan bukan efek samping dari pestisida ataupun radiasi berbahaya.