Berita Jepang | Japanesestation.com
Dustbunny Kawaii dari 'My Neighbor Totoro': Berani Lihat Versi 'Aslinya' atau Memilih Versi 3D-nya Saja?
Image Source: secondhandsusie.blogspot.com

(PERHATIAN: Jangan scroll jika tidak mau 'merinding' atau gampang merasa geli berlebihan)

Fans Ghibli yang sudah menonton My Neighbor Totoro dan Spirited Away kemungkinan besar sudah tahu dengan ke-kawaii-an susuwatari (dustbunny atau soot sprite), makhluk mungil bulat berwarna hitam dengan mata besar yang selalu terlihat bergerombol. Tapi, apakah kalian pernah membayangkan jika makhluk ini mendapat makeover dengan 3D CGI? Atau lebih jauh lagi, benar-benar ada di dunia nyata?

Seorang animator CG amatir yang berbakat dengan nama Kugane, berbagi hasil karyanya ke situs NicoNico, yaitu sebuah animasi pendek berjudul Makkuro Kurosuke tsukuttemita (Aku mencoba membuat Makkuro Kurosuke). Film pendek ini memperlihatkan bagaimana jadinya jika dustbunny kawaii tersebut disulap ke dalam format 3D, namun berikut ini adalah bukti nyata bahwa dustbunny 'benar-benar ada'!

Susuwatari Dustbunny Soot Sprite 1

Dustbunny? Bukan! Sebuah rumah di Mexico City ini semula dikira menyimpan bukti nyata akan keberadaan dustbunny, namun sayangnya (dan mengerikannya), bahwa rumah ini ternyata sudah dijadikan sarang laba-laba yang berkumpul hingga terlihat mirip dengan para susuwatari. Hiiii~~!!!