Berita Jepang | Japanesestation.com

Di Jepang, sepeda adalah alat transportasi yang paling banyak digunakan. Namun, dengan banyaknya pengguna sepeda juga menimbulkan masalah terutama masalah parkir. Minimnya ruang parkir sepeda menimbulkan masalah tersendiri dengan banyaknya para pengendara sepeda yang mengambil tempat-tempat di ruang publik yang sebenarnya dapat digunakan oleh pejalan kaki.

Jepang memiliki solusi masalah parkir sepeda ini dengan cara yang unik dan kreatif. Terbatasnya lahan di atas tanah untuk ruang parkir, mereka mengatasi solusi ruang parkir sepeda ini dengan membuat parkir sepeda bawah tanah otomatis. Selain aman dari cuaca panas atau hujan, dengan parkir sepeda bawah tanah ini juga aman dari pencurian. (via mobgenic.com)

parkir sepeda bawah tanah (1) parkir sepeda bawah tanah (2)

parkir sepeda bawah tanah (3)

parkir sepeda bawah tanah (4)

parkir sepeda bawah tanah (5) parkir sepeda bawah tanah (6) parkir sepeda bawah tanah (7) parkir sepeda bawah tanah (8) parkir sepeda bawah tanah (9)

The Eco Cycle adalah semacam ruang parkir bawah tanah khusus untuk sepeda. Dirancang oleh Giken, ruangan ini memiliki kapasitas 204 sepeda dan pemilik sepeda dapat mengambil sepeda secara otomatis dalam waktu sekitar 13 detik. Ruangan ini dirancang tahan gempa dengan desain silinder dan material khusus yang digunakan. Berat maksimal sepeda yang diinjinkan dalam ruangan penyimpanan ini adalah 30 kg. Ruangan ini memiliki kedalaman 11,65 meter dengan diameter 8,55 meter. Ide membuat ruang penyimpanan ini cukup menarik, mungkin di Indonesia juga dapat menerapkannya, dengan semakin banyaknya fasilitas bagi para pengguna sepeda, niscaya akan semakin banyak orang yang menggunakan sepeda sebagai salah satu alat transportasi yang ramah lingkungan.

parkir sepeda bawah tanah (10)

parkir sepeda bawah tanah (11)

parkir sepeda bawah tanah (12)

Photograph by Danny Choo @ culturejapan.jp