Berita Jepang | Japanesestation.com
Para insinyur di Jepang mengembangkan robot yang meniru gerakan boneka bunraku
Sebuah prototipe robot humanoid menggerak-gerakkan dadanya seperti terengah-engah untuk mengungkapkan kegembiraan di depan boneka bunraku tradisional selama demonstrasi di Osaka pada tanggal 16 Maret (Ryo Kato)

Sekelompok peneliti di Osaka, Jepang telah mengembangkan sebuah robot yang mengekspresikan sukacita, kemarahan, kesedihan dan kegembiraan dengan berbagai gerakan tubuh yang didasarkan pada gerakan-gerakan boneka tradisional bunraku. Dipimpin oleh Shinobu Nakagawa, 48 tahun, seorang profesor robotika dari Osaka University of Arts, tim peneliti tersebut meluncurkan prototipe humanoid setinggi 1,3 meter di Abeno Ward pada tanggal 16 Maret. Dalam suatu demonstrasi, robot tersebut membungkuk untuk menunjukkan emosi takut yang sering ditampilkan dalam bunraku. Robot ini juga memiliki kemampuan untuk menunjukkan keramahan dengan membungkuk dan menawarkan secangkir teh. Nakagawa bekerja sama dengan Kiritake Kanjuro III, 62 tahun, seorang dalang bunraku ternama, untuk mengembangkan robot ini. Setelah menganalisa pergerakan boneka bunraku yang dikendalikan oleh tiga dalang, para teknisi menemukan bahwa gerakan lengan dan lehernya yang berlebihan lebih baik dalam menyampaikan luasnya emosi manusia. Para peneliti mengatakan mereka menghabiskan delapan tahun mereplikasi gerakan boneka bunraku dengan menyimpan data tentang berbagai gerakan mereka di komputer dan mengembangkan humanoid tersebut. Kelompok ini bertujuan untuk menempatkan robot tersebut dalam penggunaan secara praktek dalam industri perawatan kesehatan untuk para pasien demensia pada tahun 2020. "Seni pertunjukan tradisional yang telah ada sejak zaman dahulu penuh dengan berbagai keunggulan teknologi. Kami ingin memanfaatkan mereka untuk (pengembangan) dari robot-robot Jepang," kata Nakagawa.