Berita Jepang | Japanesestation.com

Tes Kepribadian Samurai, Lewat Kepalan Tangan 1

Banyak pendapat di luar sana yang berkata bila kepribadian bisa dilihat melalui telapak tangan. Termasuk juga di Jepang yang beranggapan bila raut-raut di garis tangan dapat menyatakan seperti apakah diri kalian. Contohnya adalah analisis kepribadian samurai melalui kepalan tangan atau yang disebut Kobushi Shindan.

Dalam arti harafiah, Kobushi berarti samurai dan dikatakan kerap digunakan oleh para pemain pedang Jepang itu dalam menilai karakter mereka satu sama lain. Cara mengujinya sangat mudah. Cukup biarkan seseorang mengepalkan tangan persis seperti posisi batu di permainan jankenpon (gunting-batu-kertas). Setelahnya coba lihat posisi ibu jari kalian dan cocokkan kepribadiannya dengan panduan di bawah ini:

1. Posisi Ibu Jari Berada Di Atas Jari Telunjuk

Tes Kepribadian Samurai, Lewat Kepalan Tangan 2

Orang ini pemimpin yang kuat dengan rasa keadilan yang tinggi. Dirinya suka menolong orang dan terobsesi dengan kekuatan, keamanan, stabilitas dan rela berjuang untuk hal tersebut. Memang terlihat kuat, namun di dalam hatinya dia memiliki sisi naif. Ingin selalu diapresiasi dan dibutuhkan oleh orang lain. Kendati sering sulit mengekspresikan cinta dengan kata-kata, orang ini termasuk setia dalam percintaan dan rela berkorban untuk orang lain.

2. Posisi Ibu Jari Berada di Atas Jari Tengah

Tes Kepribadian Samurai, Lewat Kepalan Tangan 3

Orang ini tipe sosial yang baik dan sering disukai orang. Memiliki banyak kreatifitas dan dapat dengan penuh menunjukkan bakatnya terhadap orang lain. Namun di dalam hatinya dia sebenarnya takut terhadap hal-hal baru dan menganggap talentanya adalah suatu beban karena takut membuat kesalahan. Oleh karena itu orang ini kadang sulit untuk memulai hubungan baru meskipun gampang dekat dengan orang lain. Dirinya selalu memerlukan satu hal yang selalu mendukung dan membantunya melewati kegagalan.

3. Posisi Ibu Jari Berada di Dalam Semua Jari

Tes Kepribadian Samurai, Lewat Kepalan Tangan 4

Orang ini cenderung sensitif dan introvert. Oleh karena itu dirinya jarang menunjukan wajah aslinya ke hadapan publik. Kendati demikian tipe-tipe seperti ini biasanya memiliki hubungan yang dalam terhadap orang-orang di dekatnya karena memiliki karakter atau sifat yang menarik. Biasanya orang seperti ini menghindari konflik dan menyimpan kemarahan di dalam dirinya. Jarang bertengkar dengan pasangan dan memiliki hubungan yang panjang karena penurut. Tetapi tetap di dalamnya dia sangat emosional.

Mana yang merupakan karakter kepribadian samurai kalian?