Berita Jepang | Japanesestation.com

Pembaca JS, sudah berapa lama kalian stay at home? Di tengah pandemi virus corona (COVID-19) ini tentunya banyak di antara kita yang harus secara mendadak beraktivitas sepenuhnya di rumah. Mulai bangun pagi sampai tidur lagi, kegiatan kita hanya berputar di dalam rumah. Nah, gimana ya caranya supaya kita lebih nyaman di rumah? Berikut adalah tips interior Japandi, sebuah tren interior Jepang bercampur Skandinavia yang marak dua tahun terakhir ini. Coba deh cek, siapa tahu bisa jadi inspirasi rumah atau kamarmu.

Warna-warna natural sebagai warna dasar

Jepang dan negara-negara Skandinavia memiliki banyak kesamaan, salah satunya menyukai warna yang natural. Jadi, pilihlah warna dasar yang tidak mencolok, seperti kayu, krem, atau putih.

Warna-warna ini juga akan membantumu lebih fleksibel karena cocok dipadu padankan dengan warna apa pun.

Jangan ragu untuk memberikan aksen dengan warna solid

Meski Japandi menekankan warna netral, tapi bukan berarti kamu tidak bisa menyimpan warna lebih terang atau solid di ruangan. Misalnya, coba taruh sofa biru di ruang tamu atau vas kuning. Bahkan, sebenarnya Jepang pun punya banyak warna solid seperti yang bisa kita lihat di gerbang merah (vermillion) di kuil-kuil Shinto.

Aksesoris dan dekorasi yang menekankan kenyamanan

Yang terpenting dari Japandi adalah kenyamanan. Jadi, Ketika kamu ingin mendesain rumahmu, pikirkan apa yang akan membuatmu nyaman. Coba bayangkan bantal yang empuk, karpet yang hangat, dan selimut kecil yang bisa kamu gunakan di sofa saat cuaca hujan. Tambahkan pula aksen hijau seperti tanaman pot yang akan memberikan kesan dekat dengan alam.

Biarkan ada ruang terbuka  

Jangan mengisi ruanganmu terlalu penuh dengan perabot atau dekorasi. Biarkan ada ruang ‘kosong’ yang akan menambah kesan minimalis dari ruanganmu. Karena itu, sangatlah penting untuk memilih perabot maupun aksesoris yang fungsional/multi-fungsi. Jadi, kamu tidak perlu menambah berbagai perabotan lagi yang akan memenuhi ruanganmu.  

Filosofi utama dari tren ini adalah membuat diri sendiri nyaman di rumah, jadi jangan lupa untuk memilih perabotan dan dekorasi yang dekat dengan hatimu, ya!