Kita sering melihat binatang membantu manusia di dalam dongeng dan film. Namun ternyata, binatang bergerak membantu manusia bukanlah hal yang hanya ada di dalam bayangan saja. Hal ini setidaknya terlihat, dari penangkapan sekelompok perampok di Tochigi, Jepang yang gagal melarikan diri karena seekor beruang.
Pada tanggal 23 Mei lalu tiga orang perampok membobol sebuah rumah di kota Utsunomiya, Tochigi, dan membawa kabur brankas berisi perhiasan senilai kira-kira 600 juta rupiah, setelah menyerang seorang nenek 75 tahun yang berada di rumah tersebut. Para pelaku kemudian ditemukan oleh polisi sekitar 50 km dari TKP, dan terjadilah pengejaran menggunakan mobil dan helikopter sepanjang jalan bebas hambatan. Ketiga pelaku kemudian memutuskan untuk meninggalkan mobil merka di terowongan lalu berjalan melalui sebuah hutan.
Saat mereka berjalan di tengah hutan, ketiga pelaku bertemu dengan seekor beruang, dan nyali ketiganya langsung ciut. Mereka kemudian berbalik arah, walaupun tahu polisi sedang mengejar mereka, dan lebih memilih penjara ketimbang dihabisi oleh beruang liar.
Netizen yang mengetahui kisah ini memberikan beragam komentar, seperti “Cerita ini seperti cerita komik”, “Cerita ini seperti dongeng: polisi, perampok, dan beruang”, “Sehausnya polisi membiarkan hukum alam berjalan”, dan komentar-komentar lainnya. Si beruang sendiri langsung berjalan kembali ke dalam hutan setelah mengakhiri kejar-kejaran antara polisi dian perampok ini.
(featured image: SoraNews24)