Sebuah peraturan baru sedang disiapkan di Jepang yang mengatur tentang kegiatan bersepeda. Setiap pengguna sepeda di Tokyo nantinya akan diwajibkan untuk menggunakan helm saat di jalan.
Peraturan baru ini dicanangkan melihat data kecelakaan lalu lintas di mana 11.000 pengguna sepeda di Tokyo mengalami kecelakaan tahun lalu, dengan 33 orang kehilangan nyawanya. Oleh karena itu Tokyo Metropolitan Goverment membuat peraturan ini bagi para pengguna sepeda Jepang yang berada di Ibu Kota untuk memakai helm setiap saat mereka beraktivitas di jalan.
Peraturan ini dibuat setelah sebelumnya hadir larangan menggunakan payung dan memainkan telepon genggam saat bersepeda.
Nantinya peraturan ini akan menjadi syarat utama bagi para penjual saat seseorang membeli sepeda. Penjual harus mengingatkan para pembeli agar selalu menggunakan helm. Komite diharapkan dapat membuat laporan atas rancangan peraturan baru ini di musim panas.
Setujukah kalian tentang peraturan baru ini?