Berita Jepang | Japanesestation.com

Stres pasti selalu ada dalam setiap pekerjaan, meski pekerjaan itu dianggap “mudah dan menyenangkan.” Namun,  karena kita harus mengorbankan sebagian besar waktu yang dimiliki untuk bekerja, tentu sebisa mungkin kita pasti mencari pekerjaan yang bebas stres sebisa mungkin kan? Nah, hal ini yang membuat perusahaan konsultan bisnis asal Jepang, Biz Hits, melakukan sebuah survei untuk menemukan pekerjaan manakah yang memiliki kadar stres yang rendah bagi orang Jepang.

Survei terkait sumber dan tingkat stres tersebut diikuti oleh 532 pria dan wanita Jepang yang bekerja mulai dari 17 Oktober hingga 29 Oktober 2020. Nah, pertama-tama, survei tersbeut menanyakan pekerjaan seperti apakah yang membuat stres parah, dan mayoritas responden menjawab dengan pekerjaan yang melibatkan bekerja dengan orang banyak atau pekerjaan bertekanan tinggi.

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi stress (pakutaso.com)

Para responden pun menyebutkan beberapa faktor pemicu tingkat stres dalam suatu pekerjaan. Dan inilah beberapa jawaban mereka: melakukan tugas remeh, tak adanya fleksibilitas, terlalu banyak tanggung jawab, dan membutuhkan aktivitas fisik. Lantas, pekerjaan seperti apa sih yang tidak membuat stres bagi orang Jepang? Inilah deretan 5 besarnya!

5. Waiting tables

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi waiting tables (pakutaso.com)

Cukup mengejutkan melihat pekerjaan ini ada di posisi 5. Pasalnya, pekerjaan ini melibatkan interaksi penuh dengan pelanggan dan aktivitas fisik kan? Namun, tak adanya deadline dan kuota sepertinya mampu menurunkan kadar stres. Beberapa responden yang memilih pekerjaan ini sebagai sebuah pekerjaan rendah-stres pun mengatakan alasan mereka: “Aku menyukai makanan dan orang-orang,” “Saat konsumen mengatakan bahwa makanannya terlihat lezat dan berterima kasih padaku, aku merasa dihargai,” dan “Tanggung jawab pekerjaan ini mudah dimengerti.”

Ya, jika kamu senang berada di dekat orang lain, tentu pekerjaan ini malah memotivasi dan tidak akan membuatmu stres. Orang Jepang yang terkenal sopan dan ramah pun cenderung tak akan meminta banyak hal dari para waiting tables, Jadi, tak aneh jika orang Jepang berpikir bahwa pekerjaan ini memiliki kadar stres yang rendah!  .

4. Data entry

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi data entry (pakutaso.com)

Di posisi 4, ada data entry yang memang pada umumnya tidak memiliki deadline ketat dan standar kuota tertentu. Nah, salah satu alasan para responden memilih pekerjaan ini adalah karena, “Aku dapat melakukannya tanpa diburu waktu,” dan “Aku tak perlu berkomunikasi terlalu banyak.”

Memang, banyak orang yag mengatakan bahwa pekerjaan ini membosankan, namun bagi para introvert, pekerjaan ini sangat mengurangi stres!

3. Sales

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi sales (pakutaso.com)

Bingung karena pekerjaan ini masuk ke peringkat 3? Eits, jangan kaget dulu. Di sini, “sales” menunjukkan mereka yang bekerja di bidang retail, seperti sales associate untuk produk makanan dan pakaian. Bagi para responden, “kuota penjualan yang tidak terlalu ketat” dalam pekerjaan ini membuat stres mereka berkurang, meski sangat customer service-oriented. Cocok untuk para extrovert.

2. Pekerjaan Administratif

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi pekerjaan Administratif (pakutaso.com)

Di posisi runner up, ada pekerjaan administratif yang sangat disukai mereka yang tidak ingin bekerja dalam deadline dan tekanan ketat.

“Karena peraturannya standar, selama aku bisa mengerjakannya dengan baik, tak masalah,” ujar salah seorang responden. Sementara itu, responden lain mengatakan, “Aku bisa mengerjakannya menurut pace-ku sendiri. Sangat mudah.” Dan tentu saja, hal ini sangat menguntungkan bagi mereka yang kurang menikmati interaksi langsung antar manusia kan?  

Nah, jika dilihat-lihat, para extrovert menyenangi pekerjaan low-pressure di mana mereka bisa berbincang dengan orang lain, sementara introvert lebih menyukai pekerjaan low-pressure di mana mereka dapat menghindari komunikasi dengan orang lain. Jadi, kira-kira pekerjaan apa ya yang dipilih kedua tipe ini untuk berada di peringkat 1?

1. Pekerjaan Pabrik dan Warehouse

pekerjaan dengan tingkat stres rendah japanesestation.com
Ilustrasi pekerjaan pabrik dan warehouse (pakutaso.com)

Dari 532 responden, hampir 20% mengatakan bahwa pekerjaan pabrik dan warehouse adalah pekerjaan dengan tingkat stres paling rendah. Pekerjaan ini terbukti populer, terutama di kalangan para introvert. Mereka beralasan: “Aku dapat bekerja sendiri tanpa gangguan orang lain.” atau “Kita bisa berkonsentrasi dengan mesin dan pekerjaan, menyenangkan.” Sementara itu, para extrovert menjawab dengan, “Tidak perlu ada skill khusus, dan tak ada tekanan.”

Ya, tanpa kuota atau deadline, tanpa kompetisi di antara para kolega, tanpa skill tinggi dan permintaan bos serta rutinitas umum, pekerjaan ini memang memiliki tingkat stres rendah, membuatnya menempati peringkat 1.

pria Jepang dipecat japanesestation.com
Ilustrasi stress. (pakutaso.com)

Nah, itulah 5 pekerjaan dengan tingkat stres rendah menurut orang Jepang. Tentu saja, tinggi-rendahnya tingkat stres yang dihasilkan oleh suatu pekerjaan bergantung pada kepribadian dan skill masing-masing individu. Jadi, meski 5 pekerjaan di atas memiliki tingkat stres rendah bagi orang Jepang, belum tentu bagimu kan?

Jadi, bagaimana denganmu? Apakah pekerjaanmu sekarang termasuk ke dalam pekerjaan dengan tingkat stres rendah? Ataukah sebaliknya, membuatmu stres karena deadline dan lembur? Jawab di kolom komentar ya!