Berita Jepang | Japanesestation.com

Kaiso

Dalam bahasa Indonesia, kata konbu, wakame, hijiki diterjemahkan menjadi rumput laut. Nah, ada satu kata dalam bahasa Jepang yang memayungi semu itu, kaiso.

Seperti spirulina (keluarga rumput laut yang merupakan superfood populer di negara barat), kaiso juga punya banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja?

Kaiso merupakan salah satu cara terbaik untuk mengonsumsi vitamin dan mineral tanpa mengambil terlalu banyak kalori. Kaiso mengandung vitamin A, B, C, and E serta zat besi, protein, dan serat. Selain itu, rumput laut juga kaya akan iodin, yang membantu fungsi tiroid dan mencegah hyperthyroidism.

Natto

Superfood Jepang

Barikutnya, ada natto. Makanan yang terbuat dari kacang kedelai yang difermentasikan ini memiliki tekstur lengket dan bau menyengat, sehingga banyak orang tidak menyukainya. Meskipun begitu, ternyata makanan ini menyehatkan lho.

Mirip dengan miso, karena natto juga merupakan makanan fermentasi, mamanan ini memiliki banyak bakteri baik dan protein di dalamnya. Selain itu, natto juga baik untuk kesehatan tulang dan dapat mencegah osteoporosis karena mengndung banyak vitamin K2 yang jarang ditemukan di makanan lain.  Natto juga memiliki enzim yanh dapat membantumu mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.

Umeboshi

Superfood Jepang

Superfood Jepang berikutnya adalah umeboshi, asinan buah plum bebrbentuk bulat kemerahan yang terkenal memiliki rasa sangat asam. Umeboshi kekinian memiliki varian rasa asam dan asin yang berbeda-beda, malah ada yang memiliki rasa asam manis seperti umeboshi madu.

Biasanya, umeboshi dimakan bersama nasi atau dimasukan ke dalam onigiri dan sushi untuk mengurangu rasa asamnya. Namun, ada juga yang memakan umeboshi secara langsung. Nah, makanan asam ini ternyata memiliki banyak manfaat lho.

Berabad-abad lalu, umeboshi dipercaya sebagai obat untuk menjernihkan air, mengobati disentri, atau melawan demanm tifoid. Kini, kita punya lebih banyak data ilmiah yang meyakinkan bahwa umeboshi memang menyehatkan. Beberapa penelitian menunjukkan kalau memakan umeboshi dapat membamtu menjaga hati dan dapat mencegah kelainan hati. Selain itu, umeboshi juga merupakan salah satu makanan alami yang membantu mencegah kanker ketika penelitian menunjukkan kalau ekstrak ume dapat mengentikan pertumbuhan sel kanker karena tinggunya antioksidan serat di dalamnya. Meski begitu, hati+hati ya mengonsumsi makanan ini, kadar garamnya sangat tinggi!

Nasi Zakkoku

Superfood Jepang

Terakhir ada nasi zakkoku. Apakah itu? Nasi Zakkoku merupakan campuran dari nasi putih atau coklat dengan kombinasi dari zakkoku, (millet, barley, quinoa, oats dan biji-bijian lainnya). Nah, mengapa makanan unik ini bisa menjadi salah satu superfood Jepang?

Millet dan biji-bijian yang ada dalam nasi zakkoku menyediakan berbagai zat yang penting bagi tubuh, seperti serat yang berguna untuk mengontrol kadar gula darah, menurunkan kolestrol, dan meningkarkan kesehatan pencernaan. Menambahkan zakkoku ke dalam nasi juga dapat membuatmu merasa kenyang lebih lama, cocok but kamu yang sedang diet! Selain itu, zakkoku juga menambahkan mineral penting seperti zat besi, magnesium, dan seng ke dalam semangkuk nasimu. Keren kan?

Jangan lupa mengonsumsi superfood Jepang ini ya agar tubuhmu selalu sehat dan kuat!