Berita Jepang | Japanesestation.com

Di tahun 1995, majalah Jepang Egg muncul untuk menyampaikan berita terbaru tentang gyaru fashion dan menampilkan foto-foto gadis ganguro di jalanan. Seiring dengan menurunnya popularitas budaya gyaru, Egg menerbitkan edisi terakhirnya pada Mei 2014. Namun, Egg kembali sebagai majalah online pada Maret 2018, dan terus memberi informasi kepada pembacanya, yang kebanyakan adalah wanita muda, tentang budaya gyaru.

Majalah Egg
Majalah Egg (grapee.jp)

Dalam edisi terbaru mereka, 『egg 流行語 大 賞 2020』, mereka melakukan survei untuk menemukan 10 ungkapan bahasa slang atau bahasa gaul Jepang yang terpopuler di kalangan wanita muda belakangan ini. Egg mengumpulkan jawaban dari para model dan pengikutnya, dengan jumlah total peserta survei mencapai 5.000 wanita.

Egg Survey
Egg Survey, bahasa slang yang populer di kalangan wanita muda di Jepang tahun 2020 (grapee.jp)

Mari cari tahu apa saja ungkapan yang sering diucapkan banyak wanita muda di Jepang akhir-akhir ini, dan makna dibaliknya sehingga kamu juga tahu kapan bisa menggunakannya.

10. 397

Ungkapan ini dibaca “sankyū na”, sebuah permainan angka Jepang dan pseudo-Inggris. Ungkapan ini berarti “terima kasih”, yang bisa juga diartikan sebagai sebuah keakraban yang lebih daripada menggunakan 'arigatou' biasa. Biasanya digunakan sebagai hashtag di Instagram.

9. はにゃ (Hanya)

Ungkapan “hanya” digunakan ketika kamu tidak mengerti atau memahami sesuatu, atau untuk bersikap bodoh. YouTuber dan komedian Jepang, Rei Maruyama, sering menggunakan frasa ini.

8. ~ニダ (-nida)

Ini adalah inflaksi yang digunakan di akhir kalimat, mirip dengan “-yo” atau “-ne”. “-Nida” berasal dari bahasa Korea. Terkenal dengan akun TikTok dan YouTube yang berpusat pada konten makanan, Sholyn yang sering menggunakan "-nida" memengaruhi kepopuleran ungkapan ini.

7. ~てり (-teri)

Gyaru
Gyaru, gaya yang populer di kalangan wanita Jepang (grapee.jp)

Inflaksi lain yang digunakan di akhir kalimat, “-teri” digunakan dengan cara mengubah akhiran kata kerja “-ru” dalam bahasa Jepang menjadi “-ri”, untuk membuat pembicara terdengar lebih manis dan imut.

Contohnya seperti:

A: Nani shiteri?

B: Gohan tabeteri.

6. 飛ぶぞ (Tobuzo)

"Tobuzo" adalah seruan yang digunakan saat seseorang merasa ada sesuatu yang sangat sangat lezat. Ungkapan ini berasal dari penggunaan "tobu" untuk mengekspresikan pengalaman ‘high’ dari penggunaan narkoba.

5. 大丈夫そ? (Daijōbuso?)

Frasa ini mirip dengan ”daijōbu kana”, untuk mengungkapkan ketidakpastian pembicara tentang suatu situasi. Duo Youtuber パパラピーズ (Paparapys) menggunakan ungkapan ini dalam video-video mereka dan menjadi populer dari sana.

4. いぇいいぇい (Yaaay)

Seruan kegembiraan atau sebagai ganti dari “cheers”, atau “kanpai” dalam bahasa Jepang. Ungkapan ini juga dipopulerkan oleh duo Youtuber パパラピーズ (Paparapys).

3. ~してもろて (-shitemorote)

Digunakan saat meminta bantuan, para gyaru akan mengatakan ini saat mengganggu teman mereka untuk membantunya. Sekali lagi, ungkapan ini dipopulerkan oleh Paparapys.

2. キュンです (Kyundesu)

Kyundesu
Kyundesu, ungkapan slang yang populer di Jepang (grapee.jp)

Dipinjam dari bahasa Korea, ungkapan ini menunjukkan bahwa pembicara sedang tersedak oleh emosi. Ada pose yang muncul dalam video TikTok yang memulai tren ini, yaitu membuat bentuk hati dengan ibu jari dan jari telunjuk. Ungkapan ini dipopulerkan di Jepang oleh TikToker Yorunohitowarai.

1. やりらふぃ~ (Yarirafui-)

Ini adalah bahasa gaul untuk orang yang suka berpesta atau seseorang yang sering pergi ke klub. Diduga berasal dari lagu dance CHERNOBYL 2017 oleh Meland x Hauken feat. Benjamin Beats, dan para wanita muda yang berpenampilan gyaru memposting ulang video mereka menari mengikuti lagu ini di TikTok.