Berita Jepang | Japanesestation.com

Sebuah kota yang telah dikritik secara internasional karena perburuan lumba-lumba telah memperbolehkan para pengunjung pantai untuk berenang bersama mamalia laut tersebut di pantai Kujirahama di Hatajiri Bay, Jepang.

KujirahamabeachinTaijijul18 Taiji Whale Museum menyediakan dua lumba-lumba Risso betina - Cosmo, yang memiliki panjang 293 cm dan berat 287 kilogram, dan Satsuki, yang panjangnya 261 cm dan beratnya 212 kg - dan mendirikan sebuah kurungan di laut. Bukan hal yang biasa bagi para perenang untuk berada dekat dengan spesies di alam liar. Tapi pada tanggal 15 Juli yang cerah, para orang tua dan anak-anak mereka berenang di laut di sebelah lumba-lumba. "Ini adalah pertama kalinya saya berenang dengan lumba-lumba," kata anak laki-laki berumur 6 tahun. "Mereka begitu dekat dengan saya. Mereka begitu lucu." Taiji telah mendapat kecaman dari aktivis hak-hak binatang karena perburuan lumba-lumba tahunan di kota ini yang ditampilkan dalam film dokumenter tahun 2009 "The Cove." Namun, kota ini mempertahankan praktek tersebut, dengan mengatakan itu adalah tradisi yang telah lama ada dan sesuai hukum, dan para nelayan di sana memiliki rasa hormat terhadap lumba-lumba dan ikan paus. Sesi renang selama 15 menit akan diadakan dua kali sehari sekitar jam 11 dan 1 siang, dan akan berlangsung hingga tanggal 24 Agustus.