Berita Jepang | Japanesestation.com

Pada hari Minggu kemarin, telah terjadi ledakan di Utsunomiya, prefektur Tochigi, utara Tokyo, Jepang, yang menewaskan satu orang dan melukai 3 orang lainnya. Kamera video di stasiun Utsunomiya terdekat mencatat suara tiga ledakan berturut-turut yang berjarak sekitar 200 meter dari satu lokasi ke lokasi lainnya, yang terjadi hampir bersamaan sekitar pukul 11:31, 11:32, dan 15 detik kemudian terdengar suara ledakan besar yang ketiga. Menurut polisi, dua mobil di tempat parkir di dekatnya juga terbakar pada saat yang sama.

Dilansir dari berbagai sumber, tubuh seorang pria ditemukan rusak parah di dekat tempat parkir sepeda di dalam taman dan polisi menduga pria itu bunuh diri dengan bahan peledak. Polisi menemukan catatan bunuh diri di pakaian pria tersebut di tempat kejadian, yang isinya menyebutkan namanya. Salah satu kendaraan yang rusak di lokasi kejadian adalah milik pria berusia 72 tahun yang namanya tidak diungkapkan itu, yang diyakini sebagai mantan perwira militer JSDF (Japan Self-Defense Force) yang tinggal di kota Utsunomiya. Diduga pria itu telah membakar rumahnya, lalu meledakkan mobilnya di tempat parkir umum dan kemudian meledakkan dirinya di sebuah taman di dekatnya.

Ledakan di Utsunomiya, Jepang, Tewaskan Mantan Anggota JSDF
Photo: AFP via bbc.com

Ledakan di Utsunomiya tersebut telah membuat dua orang yang ada di area taman luka parah, dan seorang anak laki-laki 14 tahun menderita luka ringan pada kakinya, dan tidak ada yang terluka di area parkir mobil. Saat itu, di taman tersebut sedang berlangsung sebuah festival yang merayakan budaya tradisional dan festival itu dibatalkan setelah kejadian. Seorang pria yang ada di sana pada saat itu mendengar "suara ledakan besar" dan berbau mesiu. Foto-foto di lokasi salah satu ledakan menunjukkan serpihan bangku yang rusak, sedangkan foto-foto lainnya yang menunjukkan asap hitam telah di-posting ke media sosial.

(Featured image: AFP via bbc.com)