Berita Jepang | Japanesestation.com

Kita tentu sudah tahu bahwa Jepang sering sekali mengalami gempa. Tak aneh memang, pasalnya, negeri sakura ini memang terletak di Ring of Fire (Cincin Api Pasifik), membuatnya rentan diguncang gempa. Di Jepang, gempa pun bisa terjadi di berbagai daerah. Tapi, kira-kira ada gak ya daerah di Jepang yang gak pernah mengalami gempa? Untuk mengetahuinya, yuk kita telusuri bersama!

Jadi, seperti sudah disebut di atas, Jepang terletak di Pacific Ring of Fire, tempat sebagian besar gempa bumi dunia terjadi. Nah, karena Ring of Fire atau Cincin Api bukanlah struktur geologi tunggal, gempa bumi dikatakan terjadi secara independen satu sama lain di wilayah tersebut. Namun, peneliti mengatakan gempa besar di satu daerah mampu menyebabkan gempa besar lainnya. Bahkan, di sisi lain bumi!

gempa bumi Jepang japanesestation.com
Ilustrasi Jepang (wikipedia.org)

Jepang sendiri sangat rentan terhadap gempa bumi besar karena berada di atas empat lempeng tektonik: lempeng Pasifik, Eurasia, Amerika Utara, dan Laut Filipina  yang semuanya bertemu dan terus-menerus saling mendorong dan bergesek. Ketika tekanan dilepaskan pada satu bentangan lempeng dalam bentuk gempa bumi, hal itu memungkinkan terjadinya titik kritis di lokasi lain, memicu gempa bumi di titik lain.

Nah, letak Jepang tersebut membut seluruh daerahnya menjadi rentan terhdap gempa. Namun, menurut situs Real Estate Japan, kemungkinan terjadinya gempa di Jepang bisa berbeda-beda berdasarkan areanya lho. Nah, bagaimana perbedannya? Mari kita lihat!

Hokkaido

gempa bumi jepang japanesestation.com
Rumah yang hancur karena gempa bumi (pakutaso.com)

Menurut komite peneliti, kemungkinan terjadinya gempa cukup besarm bisa mencapai 69%. Pada tahun 2017 lalu, jumlah ini ada di angka 22%.

Perubahan ini diambil dari data-data terkait gempa bumi dan tsunami besar di Hokkaido pada masa lalu.

Kanto

Minato Mirai, Yokohama
Minato Mirai, Yokohama (pakutaso.com)

Di arena ibu kota Tokyo dan sekitarnya, Chiba diperkirakan mengalami kemungkinan tertinggi untuk mengalami gempa bumi (85%), diikuti dengan Yokohama dengan 82% dan 81% di Mito (Prefektur Ibaraki).

Jepang Tengah (Termasuk Shizuoka, Nagoya, Wakayama)

Kota Shizuoka di Prefektur Shizuoka terletak di area pasifik Honshu. Nah, kemungkinan gempa mengguncang Shizuoka ada di angka 70% . Gempa bumi di area ini diperkirakan akan terjadi di sepanjang Nankai yang terbentang ke barat daya pantai pasifik, dari area Kanto ke Okinawa.

Kinki (Termasuk Osaka)

Go to travel jepang japanesestation.com
Dotonbori, Osaka (pakutaso.com)

Beberapa kota di area Kinki memiliki kesempatan cukup tinggi (lebih dari 50%) dalam terjadinya gempa. Pasalnya, area barat Jepang ini memang memiliki sejumlah patahan aktif dan memiliki dataran luas yang rawan gempa.

Shikoku

Komite peneliti juga mengatakan bahwa gempa besar berpotensi menyerang 4 prefektur di Shikoku, yaitu Ehime, Kagawa, Kochi, dan Tokushima. Kota Kochi bahkan mendapat kemungkinan sebesar 75%.

Jadi, jika disimpulkan, memang tak ada area di Jepang yang tidak akan pernah terserang gempa. Bahkan, negara lain yang tak terletak di ring of fire pun bisa kena gempa. Apalagi Jepang?

Sumber: 

Real Estate Japan

Life Science