Berita Jepang | Japanesestation.com
5 Kastil Jepang yang Cocok Untuk Foto Instagram dengan Musim Terbaiknya
image: taiken.co

Untuk ukuran zaman sekarang, berfoto di setiap tempat wisata adalah hal yang wajib dilakukan yang kemudian langsung diunggah ke media sosial seperti Instagram. Sayangnya bagi negara yang memiliki empat musim seperti Jepang, tidak semua tempat dapat terlihat indah bila diabadikan. Tentu harus paham kapan musim terbaik untuk berkunjung ke tempat tersebut bila tidak ingin mengabadikan pemandangan yang biasa-biasa saja. Salah satu tempat yang paling aman adalah kastil Jepang. Berikut adalah 5 kastil Jepang yang cocok untuk foto instagram dengan musim terbaik saat dikunjungi.

5. Kastil Himeji - Musim Semi

Sebenarnya, kastil Himeji yang terletak di Hyogo cukup layak untuk dikunjungi setiap tahun. Bahkan kastil ini termasuk dalam daftar warisan budaya UNESCO dan paling banyak dikunjungi dari 300 kastil di Jepang. Akan tetapi kemegahannya akan sangat terlihat di musim semi saat sakura di sana mekar. Dengan latar belakang kastil ini, dijamin foto kalian akan mendapatkan banyak tanda suka di media sosial.

4. Kastil Inuyama - Musim Panas

5 Kastil Jepang yang Cocok Untuk Foto Instagram dengan Musim Terbaiknya
image: traveljapanblog.com

Musim panas di Jepang ditandai dengan kembang api dan tempat terbaik untuk melihatnya adalah di bantaran sungai atau pantai. Oleh karena itu kastil Inuyama yang terletak di bantaran sungai Kiso adalah tempat yang paling cocok untuk mengabadikan momen tersebut di waktu malam setelah berkunjung ke dalamnya pada siangnya.

3. Kastil Osaka - Musim Gugur

5 Kastil Jepang yang Cocok Untuk Foto Instagram dengan Musim Terbaiknya
image: mery.jp

Warna merah dan emas yang dominan saat musim gugur akan tampak sempurna bila menyisipkan kastil di dalamnya. Oleh karena itu bila berkunjung ke Osaka, pastikan itu pada musim gugur untuk dapat mengabadikan kastil penuh sejarah ini dengan indah di dalam akun media sosial kalian.

2. Kastil Matsumoto - Musim Dingin

5 Kastil Jepang yang Cocok Untuk Foto Instagram dengan Musim Terbaiknya
image: bestfon.info

Dikenal sebagai satu dari lima kastil Harta Karun Nasional Jepang, Matsumoto yang terletak di prefektur Nagano menjadi tempat yang wajib dikunjungi saat musim dingin. Alasannya adalah warna strukturnya yang hitam akan sangat menarik karena kontras dengan putihnya salju. Bahkan bila beruntung, kalian dapat mengambil foto pasangan baru yang biasanya mengabadikan kemesaraan mereka di jembatan kastil tersebut.

1. Istana Kekaisaran - Tahun Baru

5 Kastil Jepang yang Cocok Untuk Foto Instagram dengan Musim Terbaiknya
image: travelience.com

Tahun baru memang bukanlah musim namun bukankah ini adalah awal dari segalanya? Inilah tempat wajib pertama bagi orang yang mengunjungi Tokyo dan tempat terbaik pula untuk berkunjung pada tahun baru. Baik di dalam maupun luarnya fotogenik, terutama pada tanggal 2 Januari karena pada waktu inilah kaisar membuka gerbang dalam istana dan menyambut para pengunjung.

Sudah siapkah smartphone dan kamera kalian untuk mengabadikan semua momen tersebut?