Berita Jepang | Japanesestation.com

unagi

Unagi (うなぎ) adalah kata dalam bahasa Jepang untuk belut air tawar. Unagi adalah bahan yang sering digunakan dalam masakan Jepang dan kalian mungkin sudah pernah memakannya dan tidak mengetahuinya.

Beberapa orang berpikir makan belut itu menjijikkan, terutama jika kalian pernah memegang salah satunya yang masih hidup (mereka terasa seperti otot lidah raksasa yang menggeliat). Beberapa orang juga mengatakan bahwa orang Jepang akan memakan apa saja, tapi setidaknya mereka konsisten.

Jangan khawatir kecuali jika belut itu disajikan secara mentah kalian bahkan tidak akan berpikir dua kali untuk memakannya jika melihat dari tampilannya. Hewan tersebut tidak terlihat seperti imajinasi akuarium terburuk yang kalian kira. Dari rasanya, hewan ini teasa seperti ikan atau daging hangus. Hal ini juga tergantung pada bagaimana hewan tersebut dimasak dan apakah kalian menggunakan saus manis atau tidak.

eel

Unagi paling sering dimakan pada hari-hari hangat dan musim panas di Jepang dan disajikan dengan sepiring donburi atau sushi. Dipercaya bahwa belut memberi kalian stamina yang besar ketika dikonsumsi. Benar atau tidak, Unagi mengandung vitamin E dan A, protein, dan kalsium. Itu tidak berarti kalian harus makan sesuatu hanya untuk alasan tersebut, tetapi kebanyakan orang menikmati rasa belut dan kembali memakannya. Ada juga banyak restoran spesialis belut di Jepang untuk selera belut kalian yang spesifik.

Tapi hati-hati, "Seafood Watch" benar-benar mengeluarkan peringatan kepada para konsumen belut karena tekanan dunia yang signifikan terhadap populasi belut. Hati-hati dengan segala sesuatu yang kalian makan dan ingatlah bahwa lebih baik memasaknya terlalu lama daripada memasaknya sebentar.