Kebanyakan orang menghindari lebah karena takut terkena sengatan. Namun, beberapa orang di Jepang bersedia bertahan dari sengatan untuk menangkap lebah dan dijadikan minuman shouchuu.
Seperti dilansir Brightnest, shouchuu adalah minuman keras Jepang yang mirip dengan vodka. Uniknya, minuman ini menggunakan alkohol yang dicampurkan dengan lebah kemudian di fermentasi selama tiga tahun. Shouchuu memiliki warna cokelat seperti lumpur dan baunya seperti daging busuk. Walaupun menjijikan tapi banyak warga Jepang yang senang mengkonsumsinya. Selain itu, shouchuu diyakini memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, dapat membuat kulit menjadi indah dan memulihkan kondisi tubuh yang lelah. Namun tidak perlu khawatir minuman ini mengandung racun, karena kandungan alkohol yang kuat dapat menetralkan racun yang terdapat di dalam lebah.