Berita Jepang | Japanesestation.com

Gudetama adalah salah satu karakter buatan Sanrio, yang dikenal berhasil membuat banyak karakter maskot yang imut. Gudetama sendiri digambarkan sebagai sebuah telur yang memiliki sifat pemalas. Kesuksesannya sebagai maskot membuat karakter ini seringkali dilirik oleh berbagai restoran, dan pada tanggal 14 Januari lalu, maskot Jepang imut ini kembali membuat gebrakan baru degan bekerjasama dengan sebuah maid cafe terkenal di Akihabara.

Gudetama Berkolaborasi Dengan Maid Cafe di Akihabara
Sandwich Biarkan Aku Tidur Seperti Ini Selamanya dan Memimpikan Seorang Maid
Gudetama Berkolaborasi Dengan Maid Cafe di Akihabara
Udon Masyarakat Yang Membuat Stres – Sebelum Menghadapinya Mari Tidur Siang Dulu

Maid cafe yang bekerjasama dengan Gudetama adalah salah satu maid cafe paling populer di Akihabara, yaitu @Home Cafe (dibaca at home cafe). Selama masa kolaborasinya, para pengunjung maid cafe ini dapat meminta para maid untuk memesan berbagai hidangan dan makanan penutup yang bertema Gudetama.

Beberapa menu yang dapat dipesan selama masa kolaborasi ini di antaranya, adalah menu Sandwich Biarkan Aku Tidur Seperti Ini Selamanya dan Memimpikan Seorang Maid yang dibandrol dengan harga 1400 yen, atau menu Udon Masyarakat Yang Membuat Stres – Sebelum Menghadapinya Mari Tidur Siang Saja Dulu yang dibandrol dengan harga 1300 yen. Pengunjung juga dapat memesan dua jenis puding khusus yang masing-masingnya dijual dengan harga 1000 yen.

Gudetama Berkolaborasi Dengan Maid Cafe di Akihabara
Alas piring dan tatakan gelas yang menjadi bonus selama masa kolaborasi
Gudetama Berkolaborasi Dengan Maid Cafe di Akihabara
Merchandise yang dijual khsusu selama masa kolaborasi

Jika memesan menu khusus kolaborasi tersebut, maka pengunjung akan mendapat alas piring atau tatakan gelas khusus sebagai bonusnya. Selain itu, para pengunjung juga akan dapat membeli berbagai merchandise terkait Gudetama di @Home Cafe, selama masa kolaborasi, yang akan berakhir pada tanggal 28 Februari 2017.

(All images: rocketnews24.com)