Berita Jepang | Japanesestation.com

Bapau Dim Sum GudetamaWalaupun selalu malas-malasan, Gudetama si telur menjadi karakter Sanrio yang rasanya tengah mencapai puncak popularitasnya di Jepang dan berbagai belahan dunia lainnya. Dari restoran okonomiyaki yang menawarkan menu Gudetama, berbagai merchandise Gudetama yang kawaii, hingga dibukanya Gudetama Cafe di Jepang. Kini, cafe temporer tersebut juga dibuka di Hong Kong, di mana mereka menawarkan menu Dim Sum Gudetama berbentuk seperti bakpau.

Bapau Dim Sum Gudetama 2

Imut sih, tapi kalau kalian tahan jijik, Gudetama bakpau ini bisa dibuat 'pup' dan 'muntah', lho. Bagian pantat Gudetama yang tengkurap ini bisa kalian lubangi dengan ujung sumpit, dan saat dipencet, saus coklat akan mengalir keluar. Demikian pula dengan bagian mulutnya yang bisa kalian lubangi untuk membuatnya muntah custard. Mau makan?

Bapau Dim Sum Gudetama 3