Berita Jepang | Japanesestation.com

Genbi Shinkansen 2Berbicara fakta saja, kereta shinkansen di Jepang pasti tak akan kehilangan pengguna, hanya saja, perusahaan kereta di sana masih tampak memandang perlu untuk mengadakan berbagai macam kolaborasi, meskipun beberapa di antaranya tampak sedikit konyol dan tak perlu, seperti JR West Hello Kitty dan kereta berlantai tatami dan bergaya Jepang tradisional yang diluncurkan Yamagata Shinkansen Line pada 2014 silam. Anyway, kalau Japan Railway West akan segera meluncurkan Shinkansen Evangelion Project mereka yang sugoi, sekarang giliran Japan Railway East yang mengumumkan Genbi Shinkansen (berarti seni kontemporer), kereta terbaru Joetsu Shinkansen yang akan beroperasi di antara Echigo-Yuzawa dan stasiun-stasiun di Niigata yang diinspirasi oleh seni kontemporer Jepang.

Genbi Shinkansen

'Galeri berjalan' ini cocok bagi kalian semua penggemar seni dan fotografi, karena dari bagian eksteriornya saja, kereta ini akan didekokrasi oleh foto-foto hasil jepretan fotografer dan sutradara Mika Ninagawa. Bagian dalamnya sendiri akan memamerkan karya-karya fotografer ternama Naoki Ishikawa, ditemani oleh sejumlah kontributor lainnya termasuk Brian Alfred, paramodel, Yusuke Komuta, Kentaro Kobuke, Nao Matsumoto, dan Haruka Kojin.

Genbi Shinkansen 3

Pemilihan tema 'modern art' untuk daerah Echigo-Yuzawa ini dikarenakan oleh adanya Echigo-Tsumari Art Temple yang dianggap sebagai salah satu festival seni terbesar di dunia. Kalian para pencinta seni lantas akan bisa menikmati pameran seni di atas kereta berkapasitas 103 kursi ini dalam 6 gerbongnya yang dijadwalkan untuk mulai beroperasi musim semi tahun depan.

Genbi Shinkansen 1