Berita Jepang | Japanesestation.com

Sepertinya selalu ada tren baru dalam mengambil foto bukan? Nah, tren yang satu ini dapat membuat Anda menggeleng-gelengkan kepala Anda. Secara harfiah. Awal pekan ini, foto-foto berisi gambar kepala-kepala yang sedang digeleng-gelengkan diunggah ke papan buletin
Viper 2ch, dengan pengunggah aslinya menulis,
“Anda akan dapat melupakan masalah Anda hahahahahaha.”

Dalam bahasa
Jepang, hal ini disebut “
atama furinagara shashin toru no” (頭振りながら写真撮るの) atau “menggelengkan kepala saat mengambil foto.” Pintar, ya? Pengguna internet lainnya ternyata cukup tertarik dengan tren ini, dengan mengatakan hal-hal seperti,
“Jujur, aku tertawa,” atau
“Mengerikan,” atau
“Sangat tidak menarik haha.” “Ini sangat menyenangkan,” tulis seorang pengguna internet yang memosting fotonya di bawah ini.

Memang, hal semacam ini bukanlah hal baru (yah, siapa pun yang pernah mengambil foto mungkin telah melakukan hal ini). Di Jepang, ada foto-foto
selfie dari para remaja sejak akhir tahun lalu yang menggelengkan kepala mereka sama seperti foto-foto awal bulan ini. Namun,
thread Viper 2ch baru-baru ini tengah banyak beredar di banyak blog dan situs Jepang. Tren ini tentu bisa menjadi jauh lebih besar . Atau bisa juga dengan segera menghilang. Kita tidak dapat memprediksinya. Berhati-hatilah karena beberapa pengguna
Twitter mengatakan bahwa, walaupun menyenangkan,
selfie menggeleng-gelengkan kepala dapat menyebabkan sakit kepala!