Aktor tampan berusia 27 tahun, Haruma Miura akan beradu akting dengan aktris Suzu Hirose dalam film Sunny: Tsuyoi Kimochi Tsuyoi Ai (Sunny: Strong Mind Strong Love), yang merupakan remake dari film Korea berjudul Sunny. Ia berperan sebagai pria bernama Wataru Fujii, seorang mahasiswa, sekaligus cinta pertama Nami remaja yang diperankan oleh Suzu.
Selain Haruma, tiga aktor senior pun akan turut bergabung sebagai pemeran tambahan dalam film tersebut, mereka diantara adalah Lily Franky, Hirofumi Arai dan Yuma Yamoto.
Sunny: Tsuyoi Kimochi Tsuyoi Ai sendiri bercerita tentang Nami, seorang ibu rumah tangga berusia 40 tahun. Dia bertemu dengan teman SMA-nya, Serika untuk pertama kalinya setelah beberapa tahun, namun Serika saat ini menderita kanker stadium akhir. Serika memberitahu Nami bahwa dia ingin bertemu teman lamanya dari klub Sunny sebelum dia meninggal dunia dan Nami mencoba mengumpulkan seluruh teman mereka untuk sebuah reuni.
Dua aktris berbeda generasi, Suzu Hirose dan Ryoko Shinohara akan bermain dalam film layar lebar tersebut. Keduanya berperan sebagai karakter bernama Nami, namun Hirose akan berperan sebagai Nami remaja, sementara Sinohara jadi sosok Nami di masa sekarang. Film ini juga dibintangi oleh Elaiza Ikeda, Yoko Maki, Eiko Koike, Rie Tomosaka, Naomi Watanabe dan masih banyak lagi, mengingat para pemain dibagi menjadi dua, mereka yang memerankan karakter pada saat sekarang dan ketika SMA.
Film Sunny: Tsuyoi Kimochi Tsuyoi Ai (Suny: Strong Mind Strong Love) dijadwalkan tayang di Jepang mulai tanggal 31 Agustus 2018 mendatang, di mana para penonton nantinya dapat melihat Suzu tampil sebagai siswi SMA cantik begaya gyaru.