Berita Jepang | Japanesestation.com

Hari ini, tanggal 14 Maret, bertepatan dengan perayaan White Day, hari di mana para pria di Jepang memberikan hadiah kepada wanita yang telah memberikan mereka cokelat, bunga, maupun kartu ucapan di Hari Valentine. Tidak seperti Hari Valentine, hadiah untuk wanita di perayaan White Day lebih beragam. Berikut adalah beberapa hadiah yang paling populer dijadikan sebagai hadiah oleh para pria.

1. Cokelat dan Kue

Wanita-wanita di Jepang memberikan honmei-choco maupun giri-choco kepada pria yang mereka anggap spesial di Hari Valentine. Namun berbeda dengan Hari Valentine, perayaan White Day lebih identik dengan warna putih, begitu pula dengan cokelat dan kue yang diberikan. Jadi sebagian besar dari pria tersebut balas memberikan wanita cokelat dan kue, namun hanya berbeda warna dan harga. Meskipun harga cokelat atau kue yang mereka berikan harus lebih mahal, namun hadiah ini sangat populer di Jepang.

2. Aksesoris

Selain makanan, mereka pun bisa memberikan hadiah berupa perhiasan, pakaian dalam berwarna putih atau bahkan barang-barang yang dari memiliki harga dan kualitas lebih baik daripada coklat yang mereka terima saat Hari Valentine.

3. Permen

Awal mula White Day sendiri dibuat oleh salah satu perusahaan permen di Jepang sebagai sebuah strategi pemasaran. Ternyata strategi itu berhasil meningkatkan penjualan mereka. Sejak saat itulah tanggal 14 Maret ditetapkan sebagai White Day dengan slogan 'hari untuk mengirim permen'. Maka dari itu, permen jadi salah satu hadiah paling populer yang diberikan setiap tahunnya.