Berita Jepang | Japanesestation.com

Sebenarnya tidak perlu menunggu Valentine ataupun White Day untuk menikmati cokelat, karena makanan yang satu ini bisa dinikmati sepanjang tahun. Di Jepang sendiri varian cokelat baru hampir muncul setiap hari, mulai dari yang bisa dibeli di konbini atau cokelat kelas atas yang dijual di toko khusus sekalipun.

Namun karena saking banyaknya varian cokelat yang dijual, terkadang sisa bahan tidak dimanfaatkan dengan baik. Setiap tahunnya lebih dari 6,12 juta ton makanan terbuang percuma di Jepang, termasuk cokelat yang semuanya berujung menjadi limbah.

cokelat daur ulang jepang loss zero valentine white day japanesestation.com
(sumber: losszero.jp)

“Re:You” adalah produk cokelat pertama Jepang yang menangani masalah limbah makanan cokelat, memungkinkan konsumen untuk terlibat dalam kontribusi sosial hanya dengan memakan produknya. Pendekatan dua arah untuk mengurangi kehilangan makanan

Pasar cokelat di Jepang bisa bernilai hingga 550 miliar yen per tahunnya. Beberapa bahan yang diimpor ke Jepang untuk memenuhi permintaan chef dan produsen pastry tetap tidak terpakai meski masih belum mencapai kadaluwarsa.

cokelat daur ulang jepang loss zero valentine white day japanesestation.com
Lingkaran 5 kebahagiaan dari Re:You. Mulai dari produsen bahagia,  customer bahagia, anak-anak bahagia, dan bumi bahagia. (losszero.jp)

Untuk mengatasi masalah ini, Loss Zero, sebuah perusahaan ventura yang berfokus pada pencegahan dan pengurangan limbah makanan, berusaha membuat saluran distribusi pertama di Jepang untuk bahan-bahan cokelat yang tidak terpakai. Loss Zero mengubah bahan yang tidak terpakai menjadi sebuah produk dan mengirimkannya langsung ke konsumen.

Dengan memanfaatkan limbah makanan dan menghasilkan produk yang efektif, Loss Zero berhasil mengambil pendekatan dua arah: mencegah kehilangan pangan sebelum hal itu terjadi, dan membagikannya saat hal itu terjadi.

cokelat daur ulang jepang loss zero valentine white day japanesestation.com
(sumber: losszero.jp)

Cokelat “Re:You” dari Loss Zero mengandung cokelat ruby dan cokelat hitam yang tersedia dalam dua jenis. Keduanya seharga 3.000 yen yang terdiri dari datu set dua cokelat bertabur kacang-kacangan dan buah buahan kering (beli di sini), atau satu set empat bar cokelat polos (beli di sini).

Kedua varian cokelat dibuat oleh Barry Callebaut, sebuah perusahaan yang berlokasi di Belgia, rumah bagi cokelat.

Perusahaan ini terkenal karena cokelat rasa dark cocoa mereka yang dibuat dari bahan-bahan terbaik dan memiliki rasa yang seimbang. Cokelat ruby yang popularitasnya meningkat dalam beberapa tahun terakhir dianggap sebagai cokelat jenis keempat setelah cokelat hitam, susu, dan putih.

Cokelat hitam mereka berasal dari pulau São Tomé di Afrika yang memiliki perkebunan kakao dengan kandungan kakao sebesar 70%.

cokelat daur ulang jepang loss zero valentine white day japanesestation.com
(sumber: losszero.jp)

Beautiful Smile Inc. yang mengoperasikan Loss Zero dan Sogo & Seibu Co., Ltd. yang mengoperasikan department store Yokohama Sogo, akan berkolaborasi untuk proyek membagikan makanan selama event bertema SDG.

Setiap orang yang mengunjungi event itu bisa membeli cokelat “Re:You” dan juga produk cokelat dan permen yang tidak habis terjual sebelumnya termasuk ketika Valentine dan White Day.

Tujuh sampai delapan mahasiswa dari fasilitas pendidikan di Tokyo yang sangat tertarik dengan masalah limbah makanan ini berpartisipasi dalam sesi belajar online untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi acara tersebut. Mereka akan menginformasikan setiap konsumen tentang limbah makanan.